Emisi Karbon Global dari Bahan Bakar Fosil Mencapai Rekor Tertinggi, Memperparah Cuaca Ekstrim

- 5 Desember 2023, 14:39 WIB
Emisi gas buang kendaraan
Emisi gas buang kendaraan /Karawangpost/Pixabay/geralt

EDITORNEWS.ID - Emisi karbon dioksida global yang berasal dari bahan bakar fosil akan mencapai rekor tertinggi pada tahun ini, hal ini dapat berdampak untuk semakin memperparah perubahan iklim dan cuaca yang lebih ekstrim, kata para ilmuwan.

Menurut Laporan Anggaran Karbon Global, yang diterbitkan pada hari selasa selama pertemuan COP28 masih berlangsung, mengatakan bahwa emisi CO2 secara keseluruhan akan mencapai rekor tertingginya, setelah sebelumnya total emisi pada tahun 2022 sempat menjadi rekor tertinggi.

Emisi yang akan dihasilkan oleh berbagai negara pada tahun 2023 meningkat 1,1 persen dari tahun lalu, dengan perkiraan emisi yang dihasilkan oleh suatu negara adalah sebesar 36,8 miliar metrik ton CO2 dari bahan bakar fosil.

India dan China memiliki andil besar dalam peningkatan emisi gas, minyak, dan batubara. Dorongan besar dari kedua negara raksasa ini disebabkan oleh, pembukaan kembali ekonomi China setelah sebelumnya terdampak Covid. Sedangkan untuk India, permintaan listrik lebih besar daripada kapasitas energi terbarukannya, sehingga mereka terpaksa menggunakan bahan bakar fosil untuk menutup kekurangan.

Baca Juga: Google Meminta Keadilan Kepada Inggris Terkait Regulasi Antitrust Microsoft

Total emisi yang semakin meningkat ini semakin mempersulit upaya global untuk mencegah pemanasan global melebihi 1,5 derajat celcius.

"Sekarang tampaknya tak terelakkan kita akan melampaui target 1,5C dari Perjanjian Paris," kata Profesor Pierre Friedlingstein dari Exeter, yang memimpin penelitian.

Pada perjanjian Paris 2015 lalu menjelaskan bahwa, negara-negara sepakat untuk menjaga kenaikan suhu dibawah 2 derajat celcius dan bertujuan hanya meningkat sebesar 1,5 derajat celcius.

Menurut para ilmuwan, peningkatan yang lebih tinggi dari 1,5 derajat celcius dapat mengakibatkan dampak yang lebih parah dan bahkan tidak dapat dipulihkan termasuk suhu panas yang fatal, banjir bandang, dan bahkan kematian terumbu karang.

Baca Juga: Penyesuaian Kecil pada Router Wifi dapat Meningkatkan Kualitas Sinyal bagi Perangkat Anda

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x