Hyundai Grup Motor Kembangkan Robot Pengisi Daya Mobil Listrik Otomatis

- 2 April 2023, 22:45 WIB
Ilustrasi robot pengisi daya otomatis mobil listrik
Ilustrasi robot pengisi daya otomatis mobil listrik /editornews.id/

Tujuannya agar ACR dapat memasang pengisi daya ke port pengisian dengan aman, sehingga diperlukan perangkat lunak yang mampu menghitung beberapa variabel secara bersamaaan.

Baca Juga: Hyundai Perluas Layanan Mobile Charging ke Medan

Untuk menjawab permasalahan tersebut, Hyundai telah mengembangkan algoritma yang menggunakan teknologi AI berbasis kamera 3D pada robot, dan teknologi kontrol generasi masa depan.

Berdasarkan pengembangan tersebut dapat memungkinkan robot menangani pengisi daya berat dengan akurat.

Para insiyur Grup Hyundai telah mengevaluasi kinerja robot yang sebagian besar dipasang di luar ruangan tanpa penutup dalam berbagai kondisi.

Hasilnya ACR dapat tahan air dan debu IP651 dan kinerjanya juga ditingkatkan sehingga dapat dioperasikan dengan stabil di berbagai lingkungan bahkan lingkungan ekstrim.

Selain itu, para insinyur juga memasang tiang pengaman dilengkapi sensor laser bawaan yang terpasang di sekitar robot untuk mencegah kemungkinan kecelakaan dengan mendeteksi rintangan diam dan bergerak.

Grup Hyundai berharap robot pengisi daya otomatis dapat bekerja secara signifikan dan dapat meningkatkan kenyamanan pengisian daya EV.

Apabila digabung dengan sistem kontrol parkir otonom di masa depan dapat bermanfaat dengan mengisi daya kendaraan yang diparkir secara berurutan.

ACR yang baru diluncurkan akan dipajang di stan pameran Hyundai Motor selama Seoul Mobility Show 2023 di KINTEX di lisan-gu, Goyang-si, Gyeonggi-do, Korea dari 31 Maret hingga 9 April.***

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x