Arya Sinulingga Sebut Impian Anak Muda Terkubur karena Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

- 31 Maret 2023, 15:53 WIB
Arya Sinulingga
Arya Sinulingga /editornews.id/

EDITORNEWS.ID - Keputusan FIFA yang menghapus Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 menimbulkan banyak kekecewaan dan dampak negatif.

Salah satunya, para pemain Timnas Indonesia yang tidak merasakan pertandingan Internasional akibat batalnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.

EXCO PSSI, Arya Sinulingga juga membeberkan beberapa dampak negatif akibat batalnya Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Dilansir Editornews.id melalui YouTube Deddy Corbuzier, Arya Sinulingga menyampaikan bahwa impian Timnas muda Indonesia terkubur akibat Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Sebelumnya, salah satu stiker Garuda muda, Hokky Cakra pernah menuliskan di sosial medianya tentang terbunuhnya mimpi mereka sebagai anak muda.

Baca Juga: Sama Seperti Ferdy Sambo, Teddy Minahasa Juga Dituntut Hukuman Mati

"Berjuang untuk kemerdekaan negara orang lain tapi kalian semua merusak impian anak-anak bangsa sendiri. Mimpi indahlah kawan-kawan, sampai berjumpa lagi," tulisnya.

Menanggapi hal ini, Arya Sinulingga mengatakan bahwa ketika doa bersama para Timnas muda Indonesia menangis akan keputusan ini.

"Mereka nangis. Ya bayangin aja piasa dunia gitu, kan ga kebayang Indonesia bisa ikut dalam drawing piala dunia," ucapnya.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x