Imbas Viral Kasus Mario Dandy, Kini Klub Moge DJP Kena Getahnya

- 28 Februari 2023, 12:54 WIB
Suryo Utomo termakan omongan sendiri perkara klub MoGe
Suryo Utomo termakan omongan sendiri perkara klub MoGe /

EDITORNEWS.ID - Kemelut makin menyelimuti jajaran Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Setelah viral kasus Mario Dandy Satrio (MDS), anak dari pegawai pajak Rafael Alun Trisambodo, permasalahan makin merembet. Terbaru, Menteri Keuangan Sri Mulyani akhirnya turun tangan soal komunitas motor gede.

Belasting Rijder DJP disebut-sebut sebagai komunitas motor gede (moge) yang beranggotakan pegawai Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Klub moge ini mendapatkan sorotan dari Sri Mulyani. Hal ini karena publik menyoroti eksistensi dari klub Moge ini.

Sebelumnya, banyak beredar di media sosial foto dan berita Dirjen Pajak Suryo Utomo mengendarai moge bersama klub Belasting Rijder DJP. Publik yang mengetahui hal itupun meradang. Banyak yang menilai bahwa Suryo Utomo melakukan blunder.

Suryo sebelumnya mengatakan bahwa dirinya mendukung pengusutan kasus penganiyaan yang menimpa putra dari bawahannya. Ia juga mempersilahkan proses penelusuran harta kekayaan milik Rafael Alun Trisambodo. Namun, publik malah dikagetkan dengan Suryo Utomo yang kedapatan hidup mewah juga.

Baca Juga: Sempat Mengecam Sikap Pamer Harta, Dirjen Pajak Suryo Utomo Termakan Omongan Sendiri Perkara Klub MoGe

Ia disinyalir bergabung di klub moge mewah yang ada di DJP. Hal itu diketahui karena klub moge tersebut memiliki akun instagramnya sendiri. Setelah foto dan video Suryo Utomo viral, akun Instagram Belasting Rijder mendadak digembok dan menjadi nol postingan.

Menyikapi kegaduhan ini, Sri Mulyani menginstruksikan beberapa hal. Pertama, ia meminta agar Dirjen Pajak Suryo Utomo melaporkan harta kekayaannya dan sumbernya pada LHKPN. Kedua, Sri Mulyani memerintahkan agar klub Belasting Rijder DJP dibubarkan.

Hal itu disampaikan Sri Mulyani lewat akun Instagram pribadinya. Sri Mulyani menganggap bahwa perilaku Dirjen Pajak Suryo Utomo sudah mencederai kepercayaan masyarakat terhadap institusi pemerintah, terutama jajaran Kementerian Keuangan.

Jika dilihat dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Suryo Utomo sendiri punya kekayaan sebesar Rp 14 miliar. Jumlah ini termasuk kendaraan mewah seperti moge Harley Davidson dan mobil Jeep Cherokee. ***

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x