Viral! Video Puluhan Angkutan Batu Bara di Jambi di Kawal Polisi

- 10 April 2023, 19:54 WIB
Puluhan angkutan batu bara di kawal polisi
Puluhan angkutan batu bara di kawal polisi /editornews.id/

EDITORNEWS.ID – Warga Jambi kembali dihebohkan dengan video viral puluhan angkutan batu bara yang keluar dari mulut tambang di kawal oleh mobil polisi.

Video tersebut direkam langsung oleh salah seorang warga yang diketahui berada di wilayah jalan lintas nasional Koto Boyo, Tembesi.

Melalui salah satu akun media sosial @bh_jambi, juga terlihat beberapa warga menyaksikan iring-iringan kawalan mobil batu bara tersebut. Kini video tersebut viral, dan membuat warganet geram.

“Batu bara  di kawal berjalan siang hari ini dari tambang Koto Boyo menuju Pal 5 Muara Tembesi, sedangkan surat telegram dari Kapolda pada hari Minggu 9 April 2023 pukul 00.00 WIB tidak ada lagi boleh kelaur dari mulut tambang. Dimana kebijakan yang dibuat?,”tulis akun tersebut.

Baca Juga: 29 PNS Kota Jambi Datangi Kantor DPRD Meminta Kepala Inspektorat Kota Jambi Segera Dievaluasi

Sebelumnya diketahui memang Kapolda Jambi melalui Ditlantas Polda Jambi mengeluarkan kebijakan kembali menghentikan mobilisasi angkutan batu bara melalui jalan nasional. Ketentuan tersebut terhitung mulai Minggu 9 April 2023.

Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi mengatakan, operasional mobilisasi batu bara di tutup karena melebihi kuota 4.000 pada Jumat dan Sabtu, sehingga menimbulkan penumpukan di wilayah Kota Jambi.

Sementara itu, dikutip dari Antara, Gubernur Jambi Al Haris telah menegaskan aktivitas angkutan batu bara di wilayah Jambi  akan dihentikan mulai H-7 hingga H+7 Idul Fitri.

Yang diperbolehkan beroperasi hanya angkutan orang, angkutan sembako, angkutan BBM, dan angkutan barang.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x