Rekomendasi Buku Paling Life-Changing Cocok Untuk Kamu yang Sedang Butuh Motivasi

25 Mei 2023, 11:16 WIB
Rekomendasi buku life changing motivasi /editornews.id/

EDITORNEWS.ID – Ada kalanya ketika kita bosan dengan rutinitas membuat gairah dan motivasi dalam diri kita hilang.

Mencari motivasi bisa melalui berbagai hal, seperti rehat sejenak, berbincang dengan teman, hingga membaca buku.

Dilansir editornews.id dari akun twitter elisabetguwanto, merekomendasikan beberapa buku yang dapat memberikan motivasi untuk hidup, diantaranya:

1. Atomic Habits – James Clear
Siapa yang tidak mengenal buku ini? Yap, semua orang pasti pernah mendengar atau melihat buku ini terpampang dalam jajaran rak top collection di beberapa toko buku di Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis dan Review Film The Ghost Station: Rekomendasi Tontonan Horor Korea dengan Plot Cerita Menarik

Buku ini tersedia juga versi Indonesia. Walau versi terjemahan namun tata bahasanya masih cukup mudah untuk dipahami.

Dalam buku ini menjelaskan bahwa perubahan kecil dapat berdampak besar bagi kehidupan.

Sebab terkadang kita selalu mengesampingkan hal-hal kecil yang sebenarnya akan membawa perubahan jika terus dilakukan secara konsisten.

Buku ini memberikan pandangan untuk membetuk goals atau pencapaian dan juga bagaimana cara membangun kebiasaan dengan konsisten dan berdampak.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu! Rekomendasi 2 Buku Bacaan Ringan Bagi yang Ingin Segera Menikah

Buku self improvement ini cocok banget untuk kamu yang ingin mengubah kebiasaan buruk menjadi lebih baik.

2. The Midnight Library – Matt Haig

Matt Haig sendiri bukanlah penulis baru. Dirinya telah beberapa kali menerbitkan buku yang mendunia seperti The Comfort Book, Reasons To Stay Alive, How To Stop Time, dan masih banyak lagi.

Kali ini, buku yang ia tulis berkenaan dengan kehidupan Nora Seed yang hidupnya mengalami berbagai ujian.

Ia pun memutuskan mengakhiri hidupnya karena merasa tidak berguna. Namun, Nora malah terjebak dalam sebuah perpustakaan misterius yang dapat mengubah hidupnya.

Baca Juga: Kineruku, Tempat Ngopi dan Ngadem Sambil Baca Buku Yang Ada di Kota Bandung

Buku dengan genre fiksi ini mempunyai pesan moral tenatng bagaimana kita memaknai hidup yang membuat pembacanya takjub.

3. Berani Tidak Disukai – Ichiro Kishimi & Fumitake Koga

Buku ini akan membuka pandangan kita bahwa selamanya akan selalu ada orang yang tidak suka terhadap kita, meskipun sebaik dan semaksimal apapun usaha yang telah dilakukan.

Selain itu buku ini juda dapat menjadi pengingat bahwa seharusnya kita tidak merasa inferior atau superior dibanding orang lain.

Pentingnya menjadikan orang lain sebagai teman untuk berkolaborasi bukan sebagai saingan yang menjatuhkan.

Baca Juga: Di seluruh dunia, Generasi Z Menghabiskan lebih banyak waktu di Perangkat Elektronik Dibandingkan Membaca Buku
Buku-buku tersebut dapat kamu temukan di beberapa toko buku baik offline maupun online. Selamat membaca!***

Editor: Aditya Ramadhan

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler