Rekomendasi Pilihan Olahraga Yang Cocok Untuk Penyintas Obesitas, Begini Tipsnya!

- 3 Februari 2023, 12:02 WIB
obesitas
obesitas /

EDITORNEWS.ID - Biasanya orang yang obesitas mengalami permasalahan terhadap sendi sehingga sering merasakan sakit karena beban yang ditanggung cukup berat. Setiap seseorang kelebihan berat badan 5kg, maka sendinya akan menanggung beban 7 hingga 24 kg lebih banyak. Untuk itu, bagi penyintas obesitas, tidak semua jenis olahraga bisa dilakukan.

Maka jika ingin memulai olahraga, para penyintas obesitas harus memperhatikan impact dari olahraga yang dilakukan. Impact sendiri adalah benturan dari tubuh kita ke lantai.

Pilihlah olahraga yang low impact, sehingga hanya satu kaki saja yang terangkat dari lantai. Contohnya seperti jalan cepat, menari aerobik, dan strength training (latihan beban).

Bahkan ada juga gerakan yang bisa disebut dengan no impact karena kakinya tidak terlepas dari permukaan sama sekali. Misalnya bersepeda, menggunakan mesin elliptical, atau berenang. Inilah berbagai jenis olahraga yang bisa dilakukan untuk mengurangi rasa sakit selama melakukan olahraga.

Baca Juga: Cuka Apel Bagus Untuk Wajah, Ini Manfaat dan Cara Menggunakannya

Kurangi atau hindari olahraga yang memiliki high impact dimana kedua kaki terangkat dari lantai atau membutuhkan hentakan yang cukup keras. Contohnya seperti lompat tali, lari, dan berbagai olahraga HIT yang banyak gerakan melompat.

Beberapa coach fitness pun menyarankan agar penyintas obesitas melakukan lebih banyak aktivitas meskipun tidak berolahraga. Sally Tudjaja, fitness enthusiast mengatakan bahwa jalan kaki adalah olahraga terbaik bagi penyintas obesitas.

Dengan berjalan lambat pun Anda bisa membakar cukup banyak kalori karena bagi penyintas obesitas pengerahan energi untuk menggerakkan tubuh akan menjadi lebih besar.

Jika ingin berolahraga, ada beberapa rekomendasi gerakan yang bisa dilakukan untuk penyintas obesitas yang pasti aman. Pertama gerakan Knee Up, Split Squad, Step Jack, dan Body Weight Squad. Lakukan gerakan ini sebanyak 4 set atau 4 x 10 gerakan.

Baca Juga: Tips Merawat Wajah agar Terlihat Awet Muda Secara Alami, Yuk Ikuti!

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x