Persik Kediri Berhasil Menangkan Duel Tim Papan Bawah

4 Maret 2023, 22:09 WIB
Persik menangkan duel atas Barito Putera; /

EDITORNEWS.ID Liga 1 pekan ke-28 menggelar laga antara dua tim papan bawah. Tidak berlebihan jika laga antara Persik vs Barito Putera disebut begitu, karena keduanya kini ada di posisi 16 dan 17 klasemen sementara Liga 1. Di laga sore tadi, Persik berhasil menang dengan skor 2-0.

Laga ini jadi perjuangan kedua tim untuk keluar dari zona merah. Keduanya tampil agresif sejak awal laga. Persik bahwa mendapatkan peluang emas pertamanya saat laga baru berjalan 6 menit.

Flavio Junior hampir membobol gawang Yoewanto Setya andai tendangannya tidak melebar. Peluang ini melecut semangat para pemain Persik. Hasilnya, di menit ke-15 mereka akhirnya mencetak gol.

Berawal dari umpan sepak pojok Renan Silva, bola yang melambung di depan gawang berhasil disundul Hamra Hehanussa. Kerasnya tandukan membuat bola melaju mulus ke gawang Barito Putera. Persik unggul sementara, 1-0.

Baca Juga: Persik Kediri Mulai Merangkak Naik Dari Dasar Klasemen Setelah Mengalahkan Barito 2-0

Gol membuat pemain Persik makin percaya diri. Skuad Macan Putih makin trengginas setelahnya. Persik kemudian mampu menambah gol pada menit 29. Kali ini Renan Silva yang mencatatkan namanya di papan skor. Sepakan terukurnya tak mampu dihentikan kiper Barito.

Tertinggal dua gol, Barito mencoba merespon. Beberapa kali serangan Laskar Antasari mampu mengancam gawang Persik yang dikawal Kartika Ajie. Namun hingga turun minum skor masih bertahan untuk keunggulan Persik.

Memasuki babak kedua, situasi tak banyak berubah. Persik terus menguasai laga dan Barito masih kesulitan menembus pertahanan Persik. Barito kemudian mendapat peluang emas di menit 77. Eksel Timothy yang menerima umpan dari Renan Alves mampu melepaskan tembakan keras, sayang bola masih melenceng di sisi kanan gawang Kartika Ajie.

Jelang menit akhir usia, Laskar Antasari punya peluang memperkecil kedudukan. Ferdiansyah mengirim umpan akurat pada Gustavo Tocantins, sayang tandukkannya malah menyamping. Saat injury time, giliran Ferdiansyah yang mengancam gawang Persik. Tendangan volinya meluncur dengan keras, namun lagi-lagi masih belum mengarah ke gawang.

Baca Juga: Jarang Dapatkan Menit Bermain, Roberto Firmino Siap Ucapkan Salam Perpisahan

Bak jatuh tertimpa tangga, bukannya mencetak gol Barito malah mendapatkan kartu merah saat laga akan usai. Barito harus kehilangan Ferdiansyah karena melakukan profesional foul kepada Muhammad Khanafi. Wasit langsung mengganjarnya dengan kartu merah.

Skor 2-0 untuk kemenangan Persik tetap bertahan hingga laga usai. Kemenangan ini membawa Persik baik ke peringkat 16 klasemen Liga 1 dengan 26 poin. Sementara itu, Barito harus rela turun ke posisi 17 dengan hanya koleksi 23 poin. Kedua tim masih berjibaku di papan bawah klasemen dan masih belum keluar dari zona degradasi. ***

Editor: Sylvia Hendrayanti

Tags

Terkini

Terpopuler