Pemerintah Menaikan Harga BBM Masyarakat Serbu SPBU Vivo Lebih Murah Harga Cuman Rp8.900 Per Liter

- 5 September 2022, 04:00 WIB
SPBU Vivo. Viral, SPBU Ini Sediakan BBM Lebih Murah dari Pertamina!
SPBU Vivo. Viral, SPBU Ini Sediakan BBM Lebih Murah dari Pertamina! /Antara/Indrianto Eko Suwarso/

EDITORNEWS.ID - Saat pemerintah menaikan BBM subsidi justru SPBU Vivo menurunkan harga, pada saat jual BBM lebih murah masyarakat serbu SPBU milik Vivo.

Menteri ESDM Arifin Tasrif secara langsung menyampaikan informasi kenaikan resmi tersebut pada, Sabtu,03 September 2022.

Pertalite menjadi Rp10.000 per liter dan solar subsidi menjadi Rp6.800 per liter dan Pertamax 12.500 per liter menjadi Rp14.500 per liter, imbuhnya.

SPBU Vivo sendiri menjual Revvo 89 seharga Rp8.900 per liter. Harganya lebih murah dibandingkan Pertalite yang kini menjadi Rp10 ribu per liter.

Baca Juga: Waw Netizen Sororti Outfit Dirtipidum Brigjen Andi Rian Djajadi, Harganya Fantastis

Sementara itu Menteri ESDM Arifin Tasrif dikabarkan memerintahkan SPBU Vivo untuk menaikan harga BBM Revvo 89 usai kenaikan BBM Pertalite yang diumumkan pada 3 September 2022.

Perintah Menteri ESDM untuk menaikan harga BBM di SPBU Vivo sontak langsung disoroti oleh pengamat Ekonomi Anthony Budiawan.

Menurutnya, perintah untuk menaikan harga BBM Vivo tidak masuk akal dan sangat mencurigakan.

“Perintahkan Vivo naikkan harga merupakan kebijakan tidak masuk akal, merugikan keuangan rakyat untuk memberi keuntungan kepada Vivo: transfer uang rakyat kepada pengusaha SPBU. Kenapa? Siapa diuntungkan kalau Vivo untung? Apakah ada KKN? KPK masih ada,” katanya dalam cuitan twitter di akun @/AnthonyBudiawa.

Baca Juga: Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J, Sambo dan Putri Tolak Perankan Sejumlah Reka Adegan

Stok bahan bakar minyak (BBM) Revvo 89 tak ditemukan lagi di sejumlah SPBU Vivo. Hal itu terjadi usai SPBU Vivo diserbu masyarakat kemarin, Sabtu (3/9/2022) karena pemerintah menaikkan harga BBM Pertalite jadi Rp10.000 per liter.

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x