Susi Pudjiastuti Soroti Maraknya Kekerasan Seksual, Eks Menteri Kelautan: Perlu Berapa Banyak Lagi Korban

- 3 Januari 2022, 10:19 WIB
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti mendesak adanya pengesahan RUU TPKS di tengah maraknya kasus kekerasan seksual.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti mendesak adanya pengesahan RUU TPKS di tengah maraknya kasus kekerasan seksual. /Instagram.com/@susipudjiastuti115

EDITORNEWS.ID - Kasus kekerasan seksual atau pelecehan kerap terjadi di kalangan remaja perempuan.

Entah apa yang membuat mereka kerap melakukan tindakan seperti itu.

Baru-baru ini Eks Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menyerukan pentingnya Undang-undang (UU) terkait Kekerasan Seksual.

 

Melalui sebuah cuitan dirinya meminta agar Rancangan Undang-undang (RUU) dan Penghapusan Kekerasan Seksual (PKS) disegerakan.

Baca Juga: PKH 2022 Segera Cair, Berikut Laman Bansos

"Seharusnya segera UU kekerasan seksual diundangkan," ucapnya dilansir dari akun Twitter @susipudjiastuti.

Sebelumnya RUU PKS telah dibahas selama hampir 4 tahun untuk menjadi UU namun belum kunjung disahkan.

Susi pun bertanya perlu berapa korban lagi agar RUU PKS segera disahkan.

"Perlu berapa banyak lagi korban ???" ucapnya.

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x