Gegara Tertidur Saat Terbang, Batik Air Nonaktifkan Pilot dan Kopilot

- 11 Maret 2024, 17:57 WIB
Kronologi lengkap pilot dan kopilot Batik Air tertidur selama 28 menit saat menerbangkan pesawat
Kronologi lengkap pilot dan kopilot Batik Air tertidur selama 28 menit saat menerbangkan pesawat /Dok. Bandara Juanda

EDITORNEWS.ID - Batik Air telah mengambil tindakan preventif dengan memberhentikan sementara pilot dan co-pilot yang tertidur selama penerbangan Batik Air pada 25 Januari 2024.

Sebelumnya pada tanggal 25 Januari 2024, penerbangan pesawat Batik Air A320 registrasi PK-LUV rute Kendari-Jakarta mengalami kejadian mengejutkan.

Dikabarkan kedua pilot dan kopilot  sempat tertidur selama 28 menit hingga menyebabkan pesawat sempat keluar jalur penerbangan.

Batik Air mengumumkan akan memperkuat program pelatihan dan meningkatkan prosedur keamanan bagi seluruh awak pesawat.

Baca Juga: Wow! Kartu Prakerja Pesertanya Akan Dapat Pelatihan Dari Guru di Australia

Menurut penyelidikan Badan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), kejadian tersebut bermula saat pesawat mencapai ketinggian jelajah.

Pilot pertama bertanya kepada kopilot apakah dia bisa tidur, dan kopilot setuju. Kopilot kemudian tidur selama 40 menit.

Setelah bangun tidur, kopilot menanyakan apakah kopilot ingin istirahat. Kopilot menolak dan melanjutkan tugasnya. Namun sekitar 1 menit setelah kontak dengan Jakarta, kopilot pun ikut tertidur.

Oleh karena itu, selama 28 menit, tidak ada pilot yang menjawab panggilan ke Pusat Lalu Lintas Udara Wilayah Jakarta. Pesawat pun keluar dari jalurnya.

Baca Juga: Masyarakat Bisa Berobat Tanpa Membawa Kartu BPJS Kesehatan, Cukup Lakukan Hal Ini

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x