Penting untuk Kulit Sensitif, Ini 7 Tips Simpel Pakai Retinol Tanpa Iritasi

- 13 Juli 2023, 19:12 WIB
Perawatan kulit
Perawatan kulit /editornews.id/

EDITORNEWS.ID - perawatan berbagai produk. Sangat disarankan mulai dipakai sejak usia 25 tahun!

Namun, banyak orang khawatir kulitnya iritasi kalau pakai skincare dengan kandungan retinol. Sebenarnya, ada triknya kok. Kamu bisa tetap merasakan efektivitas retinol tanpa harus merasakan cekit-cekit atau kulit jadi kering. Simak tips di bawah ini, supaya kulit nggak iritasi saat pakai retinol!

1. Pilih Konsentrasi Rendah

Kamu pemula tapi langsung pakai retinol kadar tinggi? Wajar saja kalau jadi cekit-cekit atau perih. Gunakan serum retinol dalam kadar yang rendah saja dulu, misalnya 1% atau di bawahnya. Ini penting sekali, terutama untuk newbie. Kalau kamu sudah terbiasa menggunakannya dalam jangka waktu berbulan-bulan, kamu bisa meningkatkannya menjadi 2%, atau menambah frekuensinya dari 1-2 kali seminggu jadi 3-4 kali seminggu.

Baca Juga: 5 Sikap Tenang untuk Hadapi Tantangan Hidup yang Tak Selalu Menyenangkan

2. Jangan Gunakan Setiap Hari

Yup, buat kamu yang newbie atau punya kulit sensitif, sebaiknya jangan gunakan retinol setiap hari. Pakai saja 2 kali seminggu, setiap malam hari. Meskipun kamu ingin hasilnya cepat, sebaiknya jangan terburu-buru, sebab kulit butuh beradaptasi. Gunakan dengan jeda ya, misalnya pakai di Senin malam, lalu pakai lagi di Rabu malam.

3. Wajib Pakai Sunscreen Setiap Pagi

Ingat, pakai retinol hanya di malam hari. Saat paginya, kamu wajib mengaplikasikan sunscreen, agar kulit nggak iritasi dan tetap terlindungi. Pastikan sunscreen kamu punya SPF minimal 30, nggak greasy dan nggak kasih efek white cast, biar kamu nyaman memakainya seharian.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x