Terjadi di Medan, Polisi Diteriaki Maling Saat Gerebek Rumah Pengedar Sabu

19 Mei 2022, 22:32 WIB
Pengedar Sabu /

EDITORNEWS.ID - Seorang pengedar sabu nekat meneriaki petugas kepolisian yang hendak menggerebek kediamannya.

Kejadian itu berlangsung di kawasan Jalan Perjuangan Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, Rabu 18 Mei 2022 sore kemarin.

Kendati mendapatkan teriakan maling dari pelaku, namun petugas Personel Satres Narkoba Polrestabes Medan tetap nekat mendobrak kediaman pelaku.

Aksi penggerebekan yang dilakukan polisi itu pun berjalan dramatis.

Baca Juga: Seorang Pria Desa Peninjauan Tega Menghabisi Nyawah Teman Saat Asyik Main dengan Anaknya

Petugas yang berhasil masuk, akhirnya menemukan dua paket sabu di dalam rumah pelaku dan mengamankan pelaku berinisial D (32).

"Saat personel melakukan penggerebekan di rumahnya, tersangka D mengunci rumahnya dari dalam sambil berteriak-teriak maling-maling," kata Kanit Idik I Satres Narkoba Polrestabes Medan Iptu Wisnugraha Paramartha kepada wartawan, Kamis, 19 Mei 2022 malam.

Wisnugraha juga mengatakan pihaknya yang diteriaki maling saat menggerebek terus berupaya masuk dengan mendobrak pintu rumah, dan akhirnya menangkap pelaku.

"Kemudian dilakukan penggeledahan terhadap rumah pelaku, tim menemukan barang bukti 1 paket kecil sabu yang berada di dalam kamar," ujar Wisnugraha.

Tim lalu melanjutkan penggeledahan dan menemukan barang bukti 1 paket kecil sabu di dalam lobang kloset WC.

Baca Juga: Seorang Pria Pemulung Nekat Gantung Diri Dikediamannya di Desa Maro Sebo

"Karena pelaku hendak menghilangkan barang bukti sabu tersebut, lalu tim melakukan penggeledahan di dalam kamar tidur milik pelaku D," ujarnya lagi.

Masih menurut Wisnugraha, dari hasil interogasi dari pelaku menerangkan bahwa sabu-sabu tersebut didapat dari seorang laki-laki bernama panggilan A dan pelaku mendapatkan keuntungan Rp100.000 per gram.

"Dari tangannya kita mengamankan barang bukti sabu seberat 2,13 gram dan satu unit handphone," ucap Wisnugraha.

Pelaku dan barang bukti selanjutnya diboyong ke Satres Narkoba Polrestabes Medan guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut.***

Editor: Liston

Tags

Terkini

Terpopuler