Polri Ingatkan Para Pemudik untuk selalu Berhati-Hati Selama Perjalanan

- 20 April 2023, 21:46 WIB
Polri
Polri /editornews.id/


EDITORNEWS.ID – Polri ingatkan pemudik untuk selalu berhati-hati selama menempuh perjalanan mudik lebaran 2023.

Selain itu, Polisi juga menghimbau kepada pemudik untuk selalu menaati aturan lalu lintas demi keselamatan diri sendiri dan orang lain.

Juru Bicara Divisi Humas Polri, Kombes Pol Erlangga mengatakan kepada pemudik yang sudah merasa capek dan lelah berkendara untuk segera menepi dan beristirahat secukupnya. Pemudik juga bisa beristirahat di rest area yang sudah disiapkan selama mudik lebaran 2023.

Menurut Erlangga, beristirahat sangat dibutuhkan dan diperlukan bagi tubuh untuk menjaga kesehatan dan meminimalisir terjadinya peristiwa yang tidak diinginkan seperti kecelakaan.

Baca Juga: 1 Syawal 1444 Hijriah Idul Fitri Jatuh pada Sabtu 22 April 2023

“Para pemudik yang akan atau sedang melakukan perjalanan mudik dapat beristirahat di Rest Area,” kata Erlangga dalam keterangannya, Kamis, 20 April 2023.

Selain itu, Erlangga juga menyampaikan bahwa selama arus mudik lebaran 2023 telah terjadi kecelakaan lalu lintas.

Dia menyebut bahwa kejadiaan tersebut harus dapat dicegah salah satunya dengan berhati-hati selama berkendara dan beristirahat ketika merasa capek, agar peristiwa tersebut tidak terjadi kembali.

Erlangga menambahkan jumlah korban kecelakaan selama arus mudik lebaran 2023 sebanyak 15 orang meninggal dunia, 9 orang luka berat, dan 138 luka ringan.

Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengimbau kepada para pemudik untuk beristirahat ketika merasa badannya sudah mulai capek dan tidak memaksakan diri untuk berkendara.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x