Kemenkes: Tahap Awal Vaksinasi Lansia Fokus di Jakarta dan Ibu Kota Provinsi

- 20 Februari 2021, 09:08 WIB
Ilustrasi vaksin.
Ilustrasi vaksin. /Pixabay/fernandozhiminaicela

EDITORNEWS - Setelah pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tahap pertama dilaksanakan per bulan Januari 2021 silam, serta disusul dengan pelaksanaan vaksinasi tahap kedua.

Untuk pelaksanaan vaksinasi bagi Lansia dan petugas pelayanan publik akan dimulai di ibu kota provinsi untuk seluruh provinsi di Indonesia, di prioritaskan di Jawa – Bali.

Tahap awal vaksinasi lansia fokus di Jakarta dan ibu kota provinsi, peserta dapat mendaftar lewat link @KemenkesRI.
 
 
 

Peserta dapat mendaftar dengan mengunjungi website Kementerian Kesehatan yaitu www.kemkes.go.id dan website Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) di covid-19.go.id.

Kedua website tersebut akan tersedia link atau tautan yang dapat diklik oleh sasaran vaksinasi masyarakat lanjut usia dan didalamnya terdapat sejumlah pertanyaan yang harus diisi.

Setelah peserta mengisi data di website tersebut maka seluruh data peserta akan masuk ke dinas kesehatan provinsi masing-masing.

Baca Juga: Kemenkes Meksiko Konfirmasi Tambahan 1.803 Kematian Akibat COVID-19

Baca Juga: Usaha Pemerintah Melalui Kemenkes Waspadai Penularan Covid-19 Pascagempa di Sulbar

Selanjutnya Dinas Kesehatan akan menentukan jadwal dan termasuk hari, waktu, serta lokasi pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat lanjut usia.***

 

Editor: Sylvia Hendrayanti

Sumber: @KemenkesRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x