BMKG Prediksi Akan Adanya Ancaman Tsunami Megathrust 9 Magnitudo di Selat Sunda, Lebih Parah dari Tsunami Aceh

- 22 Januari 2022, 09:21 WIB
Ilustrasi dampak dari tsunami.
Ilustrasi dampak dari tsunami. /Pixabay/WikiImages/

EDITORNEWS.ID - Sebelumnya gempa bumi 6,7 magnitudo di Banten pada 14 Januari 2022 meresahkan warga setempat.

Namun BMKG kembali memprediksi akan adanya potensi ancaman gempa bumi dahsyat (Megathrust) di Selat Sunda mencapai 8,7 sampai 9 Magnitudo.

Gempa bumi yang melanda ke Selat Sunda akan menimbulkan tsunami yang cukup besar.

Bahkan tsunami ini digadang-gadangkan akan lebih parah ketika Aceh dilanda tsunami beberapa tahun yang lalu.

Baca Juga: Kecelakaan Maut di Balikpapan, Berikut Pengakuan MA Sebagai Sopir Truk Tronton

Hasil pemantaun ini di laksanakan di Balai Teknologi Infrastruktur Pelabuhan dan Dinamika Pantai Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Sementara itu Dr Widjo Kongko selaku kepala badan riset BRIN mengungkapkan potensi gempa bumi Megathrust Selat Sunda adalah M 8,7.

Akan tetapi, bisa saja bersamaan dengan Megathrust Enggano dan di sebelah timurnya, Megathrust Jawa Barat-Tengah.

"Jika pelepasan potensi gempa tersebut terjadi bersamaan maka magnitudo gempa bumi bisa mencapai 9 atau lebih. Energi yang dihasilkan dari potensi gempa itu mirip dengan gempa bumi dan tsunami Aceh 2004," tuturnya.

Baca Juga: Sopir Truk Tronton Tabrak Sejumlah Kendaraan di Balikpapan Resmi Jadi Tersangka

Meskipun demikian, ia mengimbau agar masyarakat terutama warga setempa untuk tidak panik.

Pihaknya bersama pemerintah daerah atau Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat dapat meningkatkan upaya mitigasi.

Program mitigasi yang dimaksud adalah memberikan edukasi bencana kepada masyarakat, menyiapkan tempat evakuasi dan melakukan simulasi menghadapi tsunami secara rutin.

Sementara itu peristiwa gempa bumi yang baru saja terjadi di selatan Jawa dikarenakan adanya pergerakan lempeng tektonik

Di sebelah barat, batas lempeng tersebut mulai dari sebelah barat Sumatra, terus ke selatan Jawa, Bali, Nusa Tenggara, hingga Maluku.***

.

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah