Presiden Jokowi Resmikan Dua Tol Sekaligus di Tangerang Selatan

- 2 April 2021, 09:57 WIB
Tol Cinere Serpong sesi 1 diresmikan Jokowi di Pamulang pada 1 April 2021
Tol Cinere Serpong sesi 1 diresmikan Jokowi di Pamulang pada 1 April 2021 /info publik/

EDITORNEWS - Presiden Jokowi barusaja meresmikan jalan tol Serpong-Cinere ruas Serpong-Pamulang dan jalan tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran.

Acara peresmian digelar di Gerbang Tol Pamulang, Tangerang Selatan, Provinsi Banten dan dihadiri oleh pemerintah, masyarakat setempat dan beberapa rombongan terbatas Jokowi.

Dalam acara peresmian tersebut turut hadir Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Banten Wahidin Halim, Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah, dan Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany.

Baca Juga: Jokowi Tegaskan Tempat Terorisme Bukan di Indonesia

Baca Juga: Menpora Zainudin Amali Mendapat Dukungan dari Baleg DPR Lamhot Sinaga

Jalan tol Serpong-Cinere sendiri memiliki panjang 10,14 kilometer dan terdiri atas seksi 1 Serpong-Pamulang sepanjang 6,59 kilometer dan seksi 2 Pamulang-Cinere sepanjang 3,55 kilometer.

Sementara itu, jalan tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran memiliki panjang 14,19 kilometer, dan Jokowi memberikan sambutan saat meresmikan jalan tol tersebut.

 "Alhamdulillah pada pagi hari ini jalan tol Serpong-Cinere ruas Serpong-Pamulang dan jalan tol Cengkareng-Batu Ceper-Kunciran telah selesai dan dapat digunakan, ujar Jokowi.

Baca Juga: Mensos Risma: Data Spasial dan Numerik Masyarakat Penting untuk Kebijakan

Baca Juga: Sandiaga dan I wayan Koster Meninjau Pelaksanaan Vaksinasi di Bandara Ngurah Rai Provinsi Bali

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti

Sumber: @KemensetnegRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah