Pemenang Miss Indonesia 2024 Asal Sumatera Utara Akan Mengikuti Ajang Miss World ke-72

29 Mei 2024, 23:44 WIB
Miss Indonesia 2024 i /

EDITORNEWS.ID - Malam penobatan Miss Indonesia 2024 digelar di studio RCTI+ pada Rabu, 29 Mei 2024.

Monica Kezia Sembiring Finalis asal Sumatera Utara resmi diumukan sebagai pemenang Miss Indonesia 2024 , yang dihelat pada Rabu,29 Mei 2024. 

Monica Sembiring berhasil  mengalahkan 37 orang finalis hebat lainnya. Kini, terpilih menjadi Miss Indonesia 2024 ia resmi menggantikan Miss Indonesia 2022 Audrey Vanessa.

Finalis-finalis Miss Indonesia 2024 yang sama-sama punya kemampuan memukau sempat membuat para juri kesulitan menentukan 15 besar.

Baca Juga: Bareskrim Polri Tangkap Caleg Terpilih PKS di Aceh Terlibat Narkoba, Diketahui Memiliki Jaringan di Malaysia

Maka dari itu, berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Miss Indonesia 2024 mengumumkan 17 besar di malam penobatan.

Dari 17 besar finalis Miss Indonesia 2024, wakil dari provinsi-provinsi di pulau Sumatera mendominasi.

Kemenangan Monica Kezia sekaligus menobatkannya untuk melaju ke ajang Miss World ke-72.

Sosok Monica Sembiring  dinilai para dewan juri bisa dan pantas untuk mengemban amanah sebagai Miss Indonesia 2024.

Baca Juga: Dilarang Bicara Saat Polisi Jumpa Pers, Pegi Setiawan Melawan Balik, Polisi akan Buktikan

Di malam penobatan, mahkota Miss Indonesia 2024 diberikan kepada Monica Kezia oleh Krystyna Pyszkova Miss World 2023 dan Audrey Vanessa Miss Indonesia 2022.

Monica Kezia merupakan anak bungsu dari dua bersaudara saat ini telah menginjak 22 tahun merupakan anak bungsu dari dua bersaudara. Ia lulus cumlaude dari jurusan Teknik Kimia di Universitas Diponegoro pada 2023 lalu.

Monica Kezia terlihat cantik dengan gaun warna kuning keemasan yang berkilauan. Penampilannya semakin memukau karena tambahan mahkota Miss Indonesia 2024 serta memegang piala.

Sementara itu, pemenang Runner Up 1 Miss Indonesia 2024 berasal dari Aceh, dilanjutkan dengan Bali, Jakarta, dan Aceh masing-masing sebagai Runner up 2, 3, dan 4.

Sebelum menjadi Miss Indonesia 2024, Monica Kezia berperan aktif membangun Desa Seni dan pengadaan teknologi di Smart Village di wilayah Jawa Tengah.***

Editor: Sylvia Hendrayanti

Tags

Terkini

Terpopuler