Meriahkan Hari Guru Nasional, Anies Baswedan Sampaikan Pesan Khusus

- 25 November 2021, 15:16 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan rayakan Hari Guru Nasional dan berikan pesan ini.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan rayakan Hari Guru Nasional dan berikan pesan ini. /Instagram/@aniesbaswedan

EDITORNEWS - Tanggal 25 November setiap tahunnya diperingatkan sebagai Hari Guru Se Indonesia untuk mengingat jasa mereka.

Banyak para siswa siswi di sekolahan memberikan hadiah kepada guru mereka sebagai bentuk penghargaan sebagai pahlawan tanpa tanda jasa.

Dalam peringatan hari Guru tersebut Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut hadir dalam acara puncak peringatan Hari Guru Nasional 2021 yang berlangsung di Auditorium Ki Hajar Dewantara, Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.

Dalam acara tersebut Anies Baswedan mengatakan bahwa peringatan hari ini mengingatkan kita pada peran besar guru.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Jokowi Kenakan Pawang Saat Resmikan Sirkuit Mandalika dengan Total Biaya Rp1,2 Triliun

"Hari ini kita mengingat peran besar guru, tanpa mereka kita tak duduk di ruangan ini. Ketika berbicara tentang guru, memori kita yang muncul adalah masa lalu. Dan apa yang sekarang kita kerjakan selalu mencerminkan didikan yang kita terima," tutur Anies, dikutip dari Instagram @aniesbaswedan.

Tak lupa pula Anies menyampaikan sebuah pesan kepada para guru terlebih untuk seluruh guru di Jakarta.

"Kepada para guru jadilah pendidik yang mampu menginspirasi muridnya. Sehingga akan dikenang selamanya dalam perjalanan hidup murid. Insya Allah, guru-guru di Jakarta akan diingat sebagai yang menginspirasi," lanjutnya.

Baca Juga: UMP 2022 Jawa Bali Sudah Cair, Inilah Besaran Masing-masing Wilayah

Pemerintah DKI Jakarta mengusung tema Hari Guru yakni "Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan".

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah