Presiden Joko Widodo akan Berkunjung ke Jambi, Gubernur Al Haris Tunda Jadwal Aktivitas Angkutan Batu Bara

- 29 April 2023, 23:49 WIB
Gubernur Jambi Al Haris
Gubernur Jambi Al Haris /editornews.id/

EDITORNEWS.ID –POLDA Jambi melalui DIRLANTAS POLDA Jambi beberapa lalu mengumumkan terkait jadwal aktivitas angkutan batu bara yang akan kembali diaktifkan pada 2 Mei 2023 mendatang.

Namun, jadwal dan rencana dibukanya kembali aktivitas angkutan batu bara di Jambi tersebut masih akan dipertimbangkan dan terdapat kemungkinan di tunda akrena dikabarkan Presiden Joko Widodo akan berkunjung ke Provinsi Jambi.

Hal ini disampaikan langsung oleh Gubernur Jambi, Al Haris pada Sabtu (29/4), yang menyebutkan bahwa tanggal tersebut bertepatan dengan kunjungan Presiden Jokowi ke Jambi.

"Batu bara tadinya tanggal 2 Mei akan dibuka kembali, tapi karena ada kunjungan presiden, nanti siang kita rapat dulu dengan Rakorwil dan pihak istana," kata Al Haris.

Baca Juga: Ini Kata BKSDA Munculnya Seekor Harimau Dalam Kawasan Akasia PT RAPP di Pelalawan Riau

Gubernur Al Haris juga mengatakan, jika nantinya rute angkutan batu bara mengganggu jalannya Presiden Joko Widodo dan rombongan, kemungkinan untuk sementara waktu aktivitas angkutan batu bara akan ditunda.

“Mungkin kita tunda sehari, tapi kalau rute tidak mengganggu, akan dibuka,"ujarnya.

DIRLANTAS POLDA Jambi Kombes Pol Dhafi sebelumnya mengumumkan setelah libur idul fitri angkutan batu bara di Jambi akan kembali diperbolehkan untuk beroperasi. Namun harus mentaati beberapa syarat.

Syarat yang dimaksud adalah, pihaknya jumlah kuota angkutan batu bara yang beroperasi dalam sehari hanya sebanyak 4.000 kendaraan batu bara, lebih dari itu maka aktivitas akan di stop kembali. Selain itu jika tonase melebihi 11,5 ton maka akan ditilang.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x