Ledakan Petasan di Magelang: Satu Tewas dan Banyak Rumah Rusak

- 28 Maret 2023, 20:55 WIB
Ledakan bahan petasan di Magelang tewaskan satu orang dan sebabkan belasan rumah rusak
Ledakan bahan petasan di Magelang tewaskan satu orang dan sebabkan belasan rumah rusak /editornews.id/

Sementara itu, Pemerintah Kabupaten Magelang telah melakukan inventarisasi kerusakan rumah yang terdampak ledakan tersebut. Hal itu untuk menindaklanjuti bantuan yang akan diberikan Pemkab Magelang kepada warga yang terdampak. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi mengatakan sudah meminta jajarannya untuk mendata apa saja yang dibutuhkan oleh warga terdampak ledakan bahan petasan tersebut.

Di sisi lain, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang Edi Wasono menyatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Forkompimda terkait pembersihan rumah-rumah yang terkenda ledakan. Tercatat ada 28 rumah yang mengalami kerusakan ringan, sedang hingga berat.

"Sebanyak 28 rumah terdampak dari ledakan yang diakibatkan bahan mercon. Jadi, sudah kami koordinasikan dengan Forkompimda untuk dilaksanakan pembersihan sampai waktu yang tidak ditentukan. Untuk nilai kerugian dan kerusakan masih kami lakukan pendataan," tandas Edi.***

 

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x