Presiden Jokowi Bertolak ke Jatim dalam Rangka Resmikan Pengolah Sampah Energi Listrik di Surabaya

- 6 Mei 2021, 09:01 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Tangkapan Layar Sekretariat Presiden/

EDITORNEWS - Presiden RI Jokowi bersama rombongan terbatas melakukan kunjungan kerja menuju Provinsi Jawa Timur.

Dini hari 6 Mei 2021 Jokowi bersama rombongan terbatas lepas landai dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Dalam kunjungan kerja tersebut turut hadir Menteri Sekretaris Negara Pratikno, keberangkatan mereka dimulai sekitar pukul 07.00 WIB untuk menuju Bandar Udara Internasional Juanda, Kabupaten Sidoarjo.

Setibanya di Bandar Udara Internasional Juanda, Presiden Jokowi dan rombongan disambut hangat oleh jajaran pemerintah setempat.

Baca Juga: BMKG Bagikan Prakiraan Cuaca 6 Mei 2021, Warga Jambi Harap Bersiap

Untuk jadwal agenda mereka semua langsung menuju Pusat Pemasaran dan Distribusi Ikan (PPDI) Brondong yang terletak di Kabupaten Lamongan.

Lebih lanjutnya Jokowi akan meninjau sarana dan prasarana fasilitas perikanan tersebut serta berdialog dengan perwakilan nelayan setempat.

Selepas itu Jokowi juga meninjau pabrik pengolahan makanan laut yang menjalankan ekspor hasil olahan ke mancanegara.

Baca Juga: 17 Kg Sabu, 1000 Pil Happy Five Ditemukan Dalam Tabung Gas dan Teh China

Setelah kunjungan di Kabupaten Lamongan selesai, Jokowi bersama rombongan melakukan kunker kedua menuju Kota Surabaya.

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x