Kenali Dampak Dari Perpisahan Orang Tua Bagi Anak dan Juga Cara Mengatasinya

18 Januari 2022, 14:23 WIB
Ilustrasi Keluarga /Natik1123/Pixabay

EDITORNEWS.ID – Setiap anak pasti menginginkan hidup dalam keluarga yang harmonis, lengkap, dan juga penuh kebahagiaan, namun tidak semua anak memiliki semua itu.

Itu dikarenakan ada sebagian orang tua yang memutuskan untuk berpisah dalam kata lain bercerai, biasa dikenal broken home.

Banyak hal yang menyebabkan itu terjadi, perceraian tersebut mungkin akan menjadi pengalaman terburuk dalam hidupnya.

Banyak dampak yang akan dirasakan oleh sang anak akibat kejadian tersebut antara lain menyebabkan trauma yang bisa mengganggu psikologis

Baca Juga: 9 Khasiat Rahasia Buah Mentimun

 

Tammy Nelson, PhD, penulis buku The New Monogamy: Redefining Your Relationship After Infedility menjelaskan bahwa perceraian orangtua bisa menimbulkan trauma ke anak, perceraian juga bisa membuat anak tidak percaya adanya cinta hingga takut menikah saat ia dewasa.

Psikolog anak Miranti Rasyid juga menuturkan “Dampak perceraian orang tua memang berbeda-beda dan bisa bertahan hingga anak dewasa".

Misalnya, "ketika remaja, anak-anak perempuan dari keluarga yang broken home, akan sangat membutuhkan cinta dan perhatian, tetapi ada ketakutan akan ditinggalkan".

Selain itu menurut psikolog anak Belinda Agustya, MPsi, dampak negatif yang muncul di awal perceraian adalah perubahan sikap, “Entah dia jadi menutup diri atau sebaliknya agresif dan selalu marah-marah.”

"Ini adalah masa anak berduka karena mereka mengalami luka psikis dan sering kali tidak mengerti bagaimana mengartikulasikan perasaan itu, alhasil, yang nampak adalah ia menutup diri atau menjadi agresif,” tambahnya.

Baca Juga: Pahami Kelima Kandungan Obat Untuk Masalah Jerawat

 

Perlu diketahui untuk mengatasi trauma pada anak tidaklah mudah melainkan diperlukan cara khusus, menurut dr.Reza Pahlevi ada beberapa cara mengatasi trauma pada anak yaitu:

1.Hindari bertengkar di depan anak sejak awal

2.Jelaskan secara terbuka mengenai kondisi Anda dan pasangan

3.Berikan pengertian bahwa orang tua tetap menyayangi mereka

4. Jangan memprovokasi anak membenci pasangan Anda

5.Koordinasi untuk menjaga anak

Setelah mengetahui dampaknya sebaiknya pikirkan kembali untuk melakukan perceraian dengan pasangan, dan sebaiknya dihindari karena akan memberikan efek buruk bagi anak.***

Editor: Sylvia Hendrayanti

Tags

Terkini

Terpopuler