RM BTS alias Kim Namjoon Mengaku Sedih karena Akan Berusia 30 Tahun, Ini Sebabnya

- 30 Juni 2022, 15:49 WIB
RM BTS
RM BTS /

EDITORNEWS.ID - Sebagai bagian dari grup K-Pop terpopuler dan legenda, ketujuh anggota BTS telah merasakan suka dan duka sebagai artis K-Pop.

Sejak awal debut mereka pada 2013 silam hingga tahun 2022, para anggota BTS telah meniti karir bersama selama sembilan tahun.

Dan ketika 'comeback' pada Juni 2022, BTS telah merilis album antologi mereka yang bertajuk 'Proof', namun secara resmi juga telah mengumumkan untuk hiatus sementara sebagai grup dan para anggota akan berfokus pada proyek solo mereka masing - masing.

Hal tersebut membuat para anggota BTS dan para penggemar ARMY sedih, terharu, dan sekaligus senang dengan keputusannya.

Baca Juga: ARMY ! J-Hope BTS Rilis Video Teaser Lagu Solonya yang Bertajuk 'More', Seperti Apa Kira -kira ?

Hal positif yang dapat disyukuri dari keputusan 'hiatus sementara' tersebut adalah para anggota BTS memiliki waktu nya masing - masing untuk mengembangkan potensi diri mereka dan menjalankan aktivitas yang selama ini mereka inginkan.

Namun tentu nya para anggota terkadang merasa sedih mengingat mereka telah bersama selama sembilan tahun, dan memikirkan karir mereka kedepan nya, seperti yang dipikirkan oleh sang leader BTS, yaitu RM.

RM alias Kim Namjoon akan segera berusia 30 tahun menurut sistem kalender Korea dan menjelang usianya yang akan genap 30 tahun tersebut, RM juga mengutarakan perasaan sedih nya.

"Itu benar-benar menyedihkan, tapi itu fakta," ujar RM dalam poscast Intersections: The Art Basel.

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x