Penghargaan Internasional untuk You and I, Film Dokumenter Karya Anak Bangsa

- 5 Mei 2021, 20:00 WIB
 Film dokumenter yang digarap oleh Fanny Chotimah
Film dokumenter yang digarap oleh Fanny Chotimah /

EDITORNEWS - You and I merupakan film dokumenter yang digarap oleh Fanny Chotimah, bercerita tentang kisah dua sahabat yang bertemu di penjara.

Fanny selaku sutradara film You and I menjelaskan Kaminah dan Kusdalini sebagai tokoh utama bercerita mengenai kenangan pahit mereka selama menjadi tahanan politik 1965.

Fanny bersama timnya bekerja keras untuk mendokumentasikan ulang mengenai tragedi 65 dari sudut pandang catatan memori penyintas.

Baca Juga: Syuting Pakai Smartphone, Dian Sastro dan Reza Rahadian Terkejut Liat Hasilnya

Tujuannya, agar generasi muda menjadi lebih peduli pada perjuangan dan sejarah bangsanya sendiri.

Kerja keras seluruh tim membuahkan hasil pertama yang cukup memuaskan.

Pada 2020 lalu, You and I berhasil memenangkan beberapa penghargaan bergengsi diantaranya,

1. Festival Film Indonesia 2020 untuk kategori film dokumenter panjang terbaik
2. Asian Perspective Award untuk kategori 12th DMZ International Documentary Film Festival
3. Singapore International Film Festival 2020 terpilih sebagai Official Selection di Asian Vision.

Penghargaan internasional terbaru yang diperoleh Fanny bersama timnya ada pada Copenhagen International Documentary Festival.

Baca Juga: Ahmad Dhani Terlihat Begitu Akrab dengan Mantan Suami Mulan Jameela Saat Makan Malam

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x