Sebelum Tewas Siswi SMP Ini Minta Diantar ke Hotel Menemui Laki-laki yang Dikenal Lewat Aplikasi Online

- 24 Januari 2023, 22:37 WIB
Ilustrasi pembunuhan.
Ilustrasi pembunuhan. /Pexels/cottonbro studio/

"Tentunya kami mengimbau warga masyarakat kita untuk berhati-hati dalam menggunakan medsos. Banyak dampak negatifnya juga selain tentunya medsos ada dampak positifnya," kata Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan Selasa, 24 Januari 2023.

Menurut dia, banyak aplikasi di media sosial yang bisa digunakan untuk berkomunikasi. Terlebih berkenalan dengan orang baru dan menjalin hubungan, pihaknya pun meminta masyarakat untuk berhati-hati.

"Apalagi kalau bertemu dengan orang baru kemudian di aplikasi-aplikasi yang ada di medos. Kemudian menjalin hubungan harus lebih berhati-hati," kata dia.

Pihaknya juga menyosialisasikan dampak penggunaan media sosial terhadap sekolah-sekolah dan orangtua siswa. Orangtua diminta mengawasi anaknya saat menggunakan handphone.

Baca Juga: Pelaku Penganiayaan Wanprestasi, Ibu Korban Adukan Penyidik Polresta Jambi ke Wasidik Polda

"Jangan anak-anak dibiarkan pakai handphone tidak pernah diawasi. Jadi harus selalu mengontrol apalagi anak-anak yang masih di bawah umur," ungkap Wahyu.

Mengenai kasus dugaan pembunuhan gadis asal Sukoharjo setelah kencan dengan teman laki-laki yang dikenalnya melalui aplikasi online, kata Wahyu, polisi masih memburu pelaku.

Polisi juga telah melaksanakan olah tempat kejadian perkara di lokasi kejadian. Beberapa barang bukti juga telah diamankan dari lokasi kejadian tewasnya korban.***

 

 

 

 

 

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah