Surat Al Hujurat Ayat 13 Jadi Pembuka Piala Dunia 2022 Qatar, Ini Keutamaannya

- 23 November 2022, 08:31 WIB
Pembukaan Piala Dunia Qatar 2022.
Pembukaan Piala Dunia Qatar 2022. /REUTERS/Pawel Kopczynski

EDITORNEWS.ID - Piala Dunia Qatar 2022 memang penuh dengan hal kejutan. Intrik dan kritik mewarnai perjalanan Qatar mempersiapkan hajatan Akbar sepak bola dunia ini.

Meski demikian inovasi yang dilakukan Qatar sedikitnya telah membuka mata dunia tentang Islam. Salah satunya adalah pembacaan surat Al Hujurat Ayat 13 dalam pembukaan Piala Dunia 2022.

Ayat suci tersebut dibaca oleh hafidz penyandang disabilitas Ghanim Al Muftah. Ternyata ayat tersebut memiliki keutamaan yang sangat luar biasa besar.

Keutamaan Surat Al Hujurat Ayat 13 mengingatkan manusia untuk saling mengenal satu sama lain. Surat Al Hujurat berada di urutan ke-49 dalam kitab suci Alquran, setelah Surat Al Fath.

Baca Juga: Sule Dilporkan ke Polisi Diduga Terseret Kasus Penistaan Agama

Surat Al Hujurat terdiri atas 18 ayat dan masuk golongan Madaniyyah atau turun di Kota Madinah. Berikut isi Surat Al Hujurat Ayat 13, sebagaimana terdapat dalam Alquran Digital:

ى وَجَعَلۡنٰكُمۡ شُعُوۡبًا وَّقَبَآٮِٕلَ لِتَعَارَفُوۡا ؕ اِنَّ اَكۡرَمَكُمۡ عِنۡدَ اللّٰهِ اَ تۡقٰٮكُمۡ ؕ اِنَّ اللّٰهَ عَلِيۡمٌ خَبِيۡرٌ

Artinya: "Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar kamu saling mengenal. Sesungguhnya yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa. Sungguh, Allah Maha Mengetahui, Mahateliti." (QS Al Hujurat (49): 13)

Dikutip dari nu.or.id, pesan dalam ayat ini begitu universal. Dijelaskan penghapusan "kasta" dalam masyarakat Arab; menegaskan kembali bahwa sebagai hamba Allah Subhanahu wa ta'ala bukan nasab, harta, bentuk rupa, atau status pekerjaan yang menentukan keutamaan hamba Allah, tetapi ketakwaan.

Baca Juga: Kiat Hubungan LDR Paling Mujarab, Saking Sulitnya Nomor 13 Bikin Muntah Darah

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x