Megawati Soekarnoputri Gelar Demo Masak Bersama, Diskusi Memasak Tanpa Minyak Goreng

- 28 Maret 2022, 09:39 WIB
Ketua PDIP, Megawati Soekarnoputri.
Ketua PDIP, Megawati Soekarnoputri. /Antara Foto/Akbar Nugroho Gumay/

EDITORNEWS.ID - Usai keluhan dari ibu-ibu mengenai kenaikan harga minyak goreng yang semakin membludak.

Lantas membuat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berinisiatif untuk menggelar Demo Masak.

Acara ini bertujuan memberikan ilmu tentang tata cara memasak tanpa harus mengenakan minyak goreng.

Bisa juga dengan cara mengelola bahan makanan, seperti merebus hingga mengukus, pernyataannya itu pun lantas mengundang kritikan dari berbagai pihak termasuk netizen.

Baca Juga: Bayi Baru Lahir Wajib Didaftarkan BPJS Kesehatan, Begini Ketentuan dan Persyaratannya

Acara tersebut digelar pada Senin, 28 Maret 2022 di Sekolah Partai DPP PDIP Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Selain itu demo memasak, PDIP juga akan memperlihatkan bagaimana cara membuat minyak goreng dari kelapa dalam acara tersebut.

Acara tersebut turut dimeriahkan dengan Tina Toon yang pernah bergelut di PDIP juga.

"Saksikan Demo Memasak Tanpa Minyak Goreng, Senin, 28 Maret 2022. Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri akan memberikan arahan. Disiarkan langsung dari Sekolah Partai PDI Perjuangan, mulai pukul 13.30 WIB, di YouTube serta Facebook fan page PDI Perjuangan," tuturnya.

Baca Juga: Kemenkes Katakan Pemberian Vaksin Saat Puasa Tak Membatalkan, Ini Penjelasannya

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x