Waktu Makan Berat yang Dianjurkan, Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar Ini

- 12 Desember 2023, 05:11 WIB
dr Zaidul Akbar
dr Zaidul Akbar /Youtube/dr. Zaidul Akbar Official/

EDITORNEWS.ID - Bagaimanakah waktu makan berat yang baik atau yang dianjurkan? Simak penjelasan dr. Zaidul Akbar ini.

Pada salah satu kesempatan, dr. Zaidul Akbar menjelaskan tentang waktu makan berat yang dianjurkan atau yang paling baik.

Dilansir dari video kanal YouTube dr. Zaidul Akbar Official yang diunggah pada 27 September 2022.

dr. Zaidul Akbar menyampaikan bahwa makan terbaik disaat hormon ghrelin sedang tinggi-tingginya.

Baca Juga: Jadwal Shalat 5 Waktu untuk Wilayah Kota Jambi Pada Hari Ini Selasa, 12 Desember 2023

“Makan terbaik itu ya kalo menurut teori hormon ya, teori hormon lapar yang disebut dengan ghrelin itulah makan ala mediteranian yaitu makan antara jam 12 sampai jam 3 atau jam 4 sore, itu makan disaat hormon ghrelin kita lagi tinggi-tingginya, itu makan yang paling baik,” kata dr. Zaidul Akbar.

“Jadi kalau mau menerapkan pola makan sekali sehari itu, ya makannya itu di jam-jam itu, ya antara jam 12 sampai jam 3 atau jam 4,” lanjur dr. Zaidul Akbar.

Sedangkan diluar jam-jam tersebut atau selingannya, kalian bisa mengkonsumsi buah-buahan atau kacang-kacangan.

Selanjutnya boleh juga ditambahkan dengan kurma atau pun kismis.***

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti

Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x