Hasyim Asy'ari Resmi Dilantik Ketua KPU Periode 2022-2027 Beserta 12 Anggota Lainnya

- 13 April 2022, 10:27 WIB
Hasyim Asy'ari ditetapkan sebagai Ketua KPU RI.
Hasyim Asy'ari ditetapkan sebagai Ketua KPU RI. /

EDITORNEWS.ID – Hasyim Asy'ari baru saja resmi ditunjuk sebagai Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) periode 2022-2027.

Sebelum ditunjuk sebagai ketua KPU Hasyim merupakan anggota KPU periode tahun 2017-2022.

Saat pelantikan dirinya berlangsung di Kantor KPU, Jakarta, pada Selasa, 12 April 2022 yang dipimpin oleh Presiden RI.

Tak lupa pula dirinya mengungkapkan komitmen yang akan Ia pegang dalam mengemban amanah tersebut.

Baca Juga: Tanggapi Aksi Demo 11 April 2022, Wapres Maruf Amin Minta Pemerintah Dengarkan Semua Tuntutan

"Komitmen kami, apa yang sudah dibangun, disiapkan oleh generasi kerja dulu, yang baik-baik kami pelihara, kami warisi, dan tentu saja akan kami lakukan pembaharuan-pembaharuan sesuai dengan keadaan zaman," ujar Hasyim, dikutip dari Antara.

Sementara itu ketua KPU periode 2021-2022, Ilham Saputra menyampaikan ucapan terima kasih kepada Hasyim Asy'ari atas terpilihnya.

"Saya yakin KPU 2022-2027 akan mampu menyukseskan Pemilu 2024 dan Pilkada 2024 yang akan datang," imbuh Ilham.

Selain melantik Hasyim Asy'arin Jokowi juga melantik tujuh anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan lima anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) periode 2022-2027.

Baca Juga: Ridwan Kamil Targetkan Pengumpulan Zakat Mal 2022 Hingga Rp1,6 Triliun

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terpopuler

Kabar Daerah

x