Seorang Pemancing Dinyatakan Hilang di Perairan Wisata Batam

- 9 Maret 2022, 12:07 WIB
Ilustrasi. Seorang pemancing diduga terjatuh dari kapal kayu yang ditumpanginya hingga dilaporkan hilang di perairan Wisata Mubut Darat Kota Batam, Kepulauan Riau.
Ilustrasi. Seorang pemancing diduga terjatuh dari kapal kayu yang ditumpanginya hingga dilaporkan hilang di perairan Wisata Mubut Darat Kota Batam, Kepulauan Riau. /Pixabay/Khalid Mehmood/

EDITORNEWS.ID - Selasa 8 Maret 2022, seorang pemancing dilaporkan hilang di perairan Wisata Mubut Darat Kota Batam, Kepulauan Riau.

Sebelum hilang dilaporkan hilang, pemancing ini diketahui jatuh dari kapal kayu yang ditumpanginya

"Kami telah menerima informasi operasi SAR kecelakaan kapal, 'man over boat', satu orang pemancing terjatuh ke laut," kata Slamet Riyadi selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang,dan dilaporkan kepada pihaknya.

Beliau mengatakan hingga saat ini belum diketahui identitas korban yang diketahui mancing bersama rekannya. 

Baca Juga: Peringati Hari Pers Nasional, Rajiv: Identitas Pers harus Jelas

Menurutnya, pada saat kejadian, alat pancingnya terjatuh dan korban langsung terjun kelaut. 

Beliau juga mengatakan "Ternyata korban tidak bisa berenang, sehingga rekan korban berusaha untuk menolongnya. Namun tidak terkendali, sehingga korban diduga tenggelam dan terseret arus".

Korban dilaporkan hilang, sementara rekannya yang mancing bersamanya masih bisa selamat. 

Slamet mengatakan timnya segera bergerak ke lokasi kejadian, usai mendapatkan laporan terkait kecelakaan tersebut. 

Baca Juga: Bingung Mencari Asuransi Mobil? Simak Tips Berikut

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x