Ketua DPRD Jakarta Minta Sekda Bocorkan Tunjangan dan Gaji Anies Baswedan

- 12 Januari 2022, 08:50 WIB
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi /ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

EDITORNEWS.ID - Ketua DPRD Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi secara nyata mempertanyakan gaji dan tunjangan Anies Baswedan kepada Sekretaris Daerah, Marullah Matali.

"Saya mau manya dalam forum yang baik ini, tunjangan operasional gubernur berapa sih pak. Kayaknya yang salah anggota dewan," ucapnya dalam Rapat Badan Anggaran di DPRD Jakarta, Selasa, 11 Januari 2022.

Disamping itu Marullah Matali menjelaskan mengenai operasional gubernur dan wakil gubernur,  yang ada di Pemprov Jakarta.

"Jadi dalam forum ini saya mau dengarkan itu aja pak," sambungnya

Baca Juga: Vaksin Booster untuk Lansia Dimulai Hari ini, Intip Lokasi Penyelenggaraan

Marullah Matali bersedia menerima pertanyaan Ketua DPRD dan akan menjawab namun dirinya meminta waktu.

"Saya (akan) jawab, (tapi) harus dengan data data yang lengkap. Kami akan siapkan nanti, jadi mungkin tidak bisa langsung sekarang ini," ucao Marullah.

"Saya akan sampaikan data datanya untuk disampaikan pada rapat banggar. Nanti akan segera disiapkan oleh jajaran saya," timpalnya.

Seperti yang diketahui anggaran gaji dan tunjangan DPRD Jakarta tahun ini naik menjadi Rp177,37 Miliar.

Baca Juga: Gibran dan Kaesang Dilaporkan ke KPK, Moeldoko: Jangan Mudah Sekali Menilai Anak Pejabat Itu Negatif

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x