Konflik Palestina dan Israel: Erdogan Mengupayakan Tindakan Internasional, Menelpon Presiden Vladimir Putin

- 15 Mei 2021, 16:56 WIB
Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bersumpah serangan dan gempuran Israel ke Palestina belum selesai.
Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bersumpah serangan dan gempuran Israel ke Palestina belum selesai. /Facebook Benjamin Netanyahu

EDITORNEWS - Palestina kini dalam kondisi yang sangat mengkhawatirkan, setelah kembali mendapatkan serangan dari pasukan Israel.

Terbaru, setelah serangan udara Israel menghancurkan blok menara di Jalur Gaza yang terkepung, Hamas mengatakan pihaknya telah menembakkan lebih dari 100 roket ke kota Tel Aviv di Israel.

Konflik kembali memanas di Jerussalem dan Jalur Gaza sejak awal Mei 2021, antara warga Palestina dengan polisi Israel yang berlanjut dengan serangan roket.

Baca Juga: Pratiwi Noviyanti Pramugari Cantik Berhati Mulia Rela Membantu Orang Terlantar dan ODGJ

Bahkan Presiden AS, Joe Biden menelepon PM Israel, Benjamin Netanyahu pada Rabu, 12 Mei 2021 agar menghentikan kekerasan dengan Palestina. Namun, Biden juga menyebutkan Israel memiliki hak untuk membela diri.

Dia mengatakan tim keamanan nasional AS sering melakukan kontak dengan rekan-rekannya di Israel, Mesir, Arab Saudi dan Uni Emirat Arab untuk mencoba menyelesaikan konflik tersebut.

Lebih lanjut Presiden Turki, Tayyip Erdogan melakukan panggilan telepon kepada Presiden Rusia, Vladimir Putin untuk membahas ketegangan yang terjadi di Gaza dan Yerusalem akibat ulah Israel.

Baca Juga: Dua Anggota KKB Tewas Dalam Baku Tembak dengan Kopassus di Puncak Jaya Papua

Pihak kepresidenan Turki menyampaikan komunikasi antara kedua kepala negara ini dilakukan sejalan dengan langkah Turki untuk mengupayakan tindakan internasional terhadap Israel.

"Ankara sedang berupaya menggerakkan aksi ini," demikian pernyataan dari kantor Kepresidenan Turki. dikutip Editornews dari Network Pikiran Rakayat.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x