Kapolda Jambi Menjadi Penerima Suntikan Dosis Pertama Vaksin Virus Corona (SARS-CoV-2)

- 14 Januari 2021, 12:47 WIB
Kapolda Jambi Menjadi Penerima Suntikan Pertama Vaksin Virus Corona
Kapolda Jambi Menjadi Penerima Suntikan Pertama Vaksin Virus Corona /

EDITORNEWS - Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo menjadi penerima suntikan dosis pertama vaksin virus Corona (SARS-CoV-2) di Provinsi Jambi. Penyuntikan vaksin Covid-19 pertama ini dilaksanakan di rumah Dinas Gubernur Jambi, Kamis,24 Januari 2021.

Sebelum dilakukan penyuntikan, Kapolda Jambi melakukan registrasi dan tes kesehatan dari Dinas Kesehatan Provinsi Jambi terlebih dahulu.

Setelah itu, Kapolda Jambi dilakukan penyuntikan vaksin Covid-19 di bagian lengan sebelah kiri.

Baca Juga: Bahas Persoalan PETI, Pemda Adakan FGD dengan Tokoh Masyarakat dan Aktifis Lingkungan

Baca Juga: Innalillahi wa Inna Ilahi Rajiun, Kabar Duka, Syekh Ali Jaber Wafat di RS Yarsi

Saat dikonfirmasi, Irjen Pol A Rachmad Wibowo mengatakan dirinya belum merasakan reaksi dari penyuntikan vaksin Covid-19 tersebut.

"Reaksi belum terasa apa-apa. Namun, kita harus percaya terhadap pemerintah dan Dokter yang menyuntikkan vaksin ini untuk menghasilkan hasil yang terbaik meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak mudah terinfeksi Covid-19," ujarnya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Menanggapin Bahwa Vaksin Merupakan Kebijakan yang Penting di Masa New Normal

Baca Juga: Denda 1 Miliar Pelaku Penipuan Toko online GrabToko

Ia berpesan kepada masyarakat meskipun sudah di vaksin Covid-19 tetap harus mengedepankan protokol kesehatan dengan menerapkan 3 M (Memakai Masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan).

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x