Menkes Budi Gunadi Bukan Seorang Dokter, Ribka Tjiptaning Protes dan Meragukan Kinerjanya

- 13 Januari 2021, 10:21 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat jumpa pers soal vaksinasi Covid-19 pada Januari 2021. Menkes mengaku ditantang Presiden Jokowi untuk percepatan vaksinasi Covid-19.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat jumpa pers soal vaksinasi Covid-19 pada Januari 2021. Menkes mengaku ditantang Presiden Jokowi untuk percepatan vaksinasi Covid-19. /Humas Sekretariat Kabinet

EDITORNEWS –Sosok Pengganti Menkes Terawan Agus Putranto menjadi pertanyaan anggota DPR RI Komisi IX.

Penolakan tegas datang dari salah satu anggota DPR RI Komisi IX Fraksi PDIP, Ribka Tjiptaning.

Budi Gunadi Sadikin yang sebelumnya menjabat sebagai wakil Menteri BUMN telah diangkat.

Di awal masa jabatannya, Menkes Budi Gunadi diminta Presiden Jokowi untuk segera menangani pandemi Covid-19 yang masih berlangsung di Indonesia.

Baca Juga: Ketua MPR Ajak Insan Pers Edukasi Masyarakat dengan Pemberitaan Berbasis Online

Baca Juga: Kotak hitam Sriwijaya Air Sudah ditemukan, Tim Tetap Lanjutkan Pencarian Korban dan CVR

Meski banyak yang memiliki harapan tinggi terhadap sang menteri, masih banyak pula yang skeptis terhadap Menkes Budi Gunadi Sadikin lantaran ia tak memiliki latar belakang dunia kesehatan.

Seperti diketahui, Budi Gunadi memiliki latar belakang di bidang ilmu Fisika Nuklir. Ia merupakan alumni Institut Teknolog Bandung (ITB).

Sejak bekerja sejak tahun 1988 silam, Budi Gunadi lebih sering berkutat di dunia perbankan.

Halaman:

Editor: Liston

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x