Gratis, LPPOM MUI akan Adakan Kelas Online Pengenalan Sertifikasi Halal Bagi Pelaku Usaha Baru, Ini Linknya

- 22 Juni 2024, 09:12 WIB
Kelas online LPPOM MUI /tangkapan layar Instagram @lppom_mui
Kelas online LPPOM MUI /tangkapan layar Instagram @lppom_mui /

EDITORNEWS.ID – Simak informasi penting berikut ini, Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) akan mengadakan kelas online Pengenalan Sertifikasi Halal.

Informasi tersebut sebagaimana melansir dari Instagram @lppom_mui, kelas online Pengenalan Sertifikasi Halal ini diadakan secara gratis bagi para pelaku usaha baru.

“#sobatlppom, kabar gembira bagi para pelaku usaha baru yang akan mengajukan sertifikasi halal. LPPOM MUI akan mengadakan pengalan sertifikasi halal khusus bagi pelaku usaha baru. Acara ini GRATIS,” tulis @lppom_mui.

Baca Juga: Masih Buka Hingga 31 Juli 2024 Program Beasiswa Ikatan Dinas Rumah Sakit Royal Prima Jambi, Simak Syaratnya

Kelas online tersebut akan diadakan pada Selasa, 25 Juni 2024 pada pukul 09.00 WIB.

“Acara ini akan mengupas tuntas cara pendaftaran sertifikasi halal hingga mendapatkan sertifikat halal. Catat tanggalnya: Selasa, 25 Juni 2024,” tulis @lppom_mui.

Pendaftaran ini terbatas, maka bagi Anda pelaku usaha baru yang berminat untuk mengenal terkait sertifikasi halal, silahkan daftar di https://s.id/psh-idn .***

Editor: Sylvia Hendrayanti

Sumber: Instagram @lppom_mui


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah