Viral! Anak Pejabat Pajak Dibui Usai Pukuli Remaja

- 23 Februari 2023, 20:45 WIB
Agnes diduga pacar Mario Dandy Satrio pelaku penganiayaan David anak petinggi GP Ansor.
Agnes diduga pacar Mario Dandy Satrio pelaku penganiayaan David anak petinggi GP Ansor. /Twitter

EDITORNEWS.ID - Media sosial akhir-akhir ini diramaikan dengan pemberitaan soal Mario Dandy Satrio (MDS). Nama Mario Dandy atau Dandy mendadak viral di media sosial setelah ia disebut memukuli David, seorang anak dari pengurus GP Ansor.

Berawal dari cuitan salah satu pengguna Twitter, kasus ini menjadi terangkat ke publik. Motif awal pemukulan ini diduga adalah karena asmara. Agnes, pacar dari Dandy merupakan mantan pacar dari David. Konon David pernah melakukan tindakan yang tidak senonoh pada Agnes semasa pacaran duku. Agnes pun menceritakan itu pada Dandy.

Dandy yang tidak terima akan perlakuan David pada Agnes dahulu, mengajak David untuk bertemu. Mereka bertemu, namun ternyata Dandy membawa empat teman lainnya. Di saat itulah David dianiaya oleh Dandy dan rekan-rekannya hingga tak sadarkan diri. Merangkum dari berbagai sumber, David sempat dalam kondisi koma setelah menjadi korban penganiayaan tersebut.

Ayah dari David kemudian melaporkan kejadian ini ke kepolisian. Beberapa orang juga membawa kasus ini ke media sosial supaya menjadi viral. Dari sinilah fakta lainnya terkuak.

Baca Juga: Mario Dandy Satriyo Tersangka Penganiayaan Santri, Ternyata Doyan Pamer Harta Orang Tua

Dandy ternyata adalah anak dari seorang pejabat pajak. Ia disebut merupakan anak dari Rafael Alun Trisambodo, pegawai pajak eselon 3. Identitasnya ini diketahui dari warga net yang mencoba mencari akun media sosialnya.

Dari akun media sosial Dandy, diketahui juga bahwa ia memiliki gaya hidup yang hedon. Tidak jarang ia memposting foto atau video dengan latar mobil Jeep Rubicon dan motor Harley Davidson. Kendaraan tersebut diduga milik sang ayah.

Menariknya, dalam kasus penganiyaan ini, Rubicon digunakan Dandy untuk menemui David di kawasan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Oleh karena itu, polisi turut menyita mobil mewah itu sebagai salah satu barang bukti.

Usai diselidiki, ternyata plat mobil tersebut bukanlah plat asli. Dandy menggunakan plat nomor palsu ketika menggunakan mobil tersebut.

Baca Juga: Mario Dandy Satriyo Tersangka Penganiayaan Santri, Ternyata Doyan Pamer Harta Orang Tua

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x