Disela Tugas, Satgas TMMD Kodim Sarko Manfaatkan Waktu Luang Mengajar Anak-anak

- 25 Juni 2021, 10:41 WIB
Anggota satgas TMMD saat  mengajar anak-anak
Anggota satgas TMMD saat mengajar anak-anak /

 

EDITORNEWS - Disela-sela kesibukan sehari-hari sebagai satgas TMMD dengan ketulusan hati mengabdi kepada masyarakat, bersama TNI  terlihat semangat anak-anak dalam belajar.

Setiap pelaksanaan TMMD, sudah menjadi tradisi anggota satgas (satuan tugas) menjadi bagian dari warga setempat di mana progam TMMD tersebut di gulirkan.

Begitu juga di Desa Bukit Beringin Kecamatan Bangko Barat Kabupaten Merangin Provinsi Jambi, yang menjadi lokasi TMMD Ke 111 Kodim 0420 Sarko Tahun 2021.Kamis malam, 24 Juni 2021.

Warga antusias menerima kedatangan anggota satgas tergabung dalam TMMD.

Baca Juga: Dandim Beberkan Kondisi Lokasi TMMD, Lebih 20 Tahun Jalan Penghubung Antar Kecamatan Tidak Diguanakan

Tidak terkecuali, Ngadirin(65) dan isterinya Sutinah(60) warga Dusun 3 Desa Bukit Beringin, menerima Prada Wawan Yon Zipur 2/SG Dam II/Swj, untuk di angkat menjadi anak asuh dan menginap di rumahnya sampai akhir TMMD.

Sebagai anak asuh Prada Wawan, malam hari menjelang Isya memberi bimbingan belajar kepada Fika (9) tahun cucu dari tuan rumah.

“Fika sudah menjadi adek saya, dan bagian tanggung jawab saya juga untuk bisa memberi bimbingan belajar kepadanya”, ungkap Wawan.

Baca Juga: Kedekatan Satgas TMMD Bersama Orangtua Asuh, Bantu Memasak Sebelum Berangkat Kelokasi Fisik

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah