Hotman Paris Ingatkan Ketua KPI Hati Hati, Ada Pertemuan di KPI Tidak Libatkan Pengacara Korban

- 11 September 2021, 14:40 WIB
Pengacara Hotman Paris menyebut ada pertemuan di KPI antara korban dan terduga pelaku pelecehan seksual, tapi ia heran karena korban tidak didampingi pengacara, sedangkan pelaku didampingi.
Pengacara Hotman Paris menyebut ada pertemuan di KPI antara korban dan terduga pelaku pelecehan seksual, tapi ia heran karena korban tidak didampingi pengacara, sedangkan pelaku didampingi. /Instagram @hotmanparis

Baca Juga: Sadis Lumba-Lumba Masih Hidup Dibawah ke Pasar, Warganet: Keterlaluan

"Yang saya khawatirkan untuk si korban MS ini, dia mencabut laporannya, hanya karena dia takut kehilangan pekerjaan, hanya karena dia takut kehilangan pekerjaan," ujar Hotman menegaskan.

Bang Hotman demikian panggilan akrabnya kemudian mengingatkan kepada Ketua KPI, supaya jangan main-main dengan kasus pelecehan ini. 

Sebab kasus ini sudah jadi perhatian masyarakat luas dan nasional.

Pengacara karismatik ini melanjutkan bahwa KPI harus ber hati-hati karena kasus MS ini bukan kasus individu, ini sudah melibatkan lembaga KPI.

Baca Juga: KPI Cenderung Melindungi Pelaku, Korban Terancam UU ITE

“Maaf pak ketua KPI, ini bukan kasus individu MS, ini dugaan kasus perundungan sudah jadi kasus menasional, menjadi simbolik tentang berbagai kasus tersembunyi di masyarakat dan lembaga pemerintah, dan simbolik juga cara tangani. Ada warga yang ngaku sebagai korban cari keadilan,” kata dia.

“Harus lebih elegan, harusnya Ketua KPI hadirkan pengacara si korban. Begitu toh yang saya khawatirkan nanti si korban ini cabut aduan hanya karena dia takut kehilangan pekerjaan," ujar Hotman.

"Apabila itu terjadi maka perjuangan mencari keadilan yang merupakan simbolik contoh menjadi runtuh," tutur Bang Hotman.

"Tolong KPI Ketua KPI, libatkan pengacara dari si korban,” ucap Hotman Paris menegaskan.***

Halaman:

Editor: Liston


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x