Pengunjung Pasar Tanah Abang Membludak, Ini Kata Anies Baswedan

- 3 Mei 2021, 09:46 WIB
Sejumlah masyarakat memadati Blok B Pusat Grosir Pasar Tanah Abang untuk berbelanja pakaian di Jakarta Pusat, Minggu, 2 Mei 2021.
Sejumlah masyarakat memadati Blok B Pusat Grosir Pasar Tanah Abang untuk berbelanja pakaian di Jakarta Pusat, Minggu, 2 Mei 2021. /Antara Foto/Aditya Pradana Putra/

Kepada masyarakat yang ingin berbelanja, kami ingatkan masih banyak pasar lainnya di Jakarta, jangan memaksakan ke Tanah Abang jika sudah penuh, atau berbelanjalah di toko-toko daring yang pasti lebih aman, tulis Anies Baswedan melalui akun Facebook pribadinya.

Untuk mengendalikan kerumunan di Pasar Tanah Abang sekitar 5 ribu  personil gabungan unsur Polri, TNI, dan Satpol PP dikerahkan untuk mengawasi pengunjung.

Anies Baswedan menginstruksi kepada personil gabungan tersebut sejak 1 Mei 2021, dalam waktu dua hari terakhir pengunjung yang datang mengalami lonjakan sekitar 87 ribu orang.

Biasanya yang hanya berkisar 35 ribu orang sehingga total dua hari diperkirakan mencapai 100 ribu pengunjung.***

 

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah