Ichsan Pratama Kembali Perkuat PSMS Medan Musim 2022, Sesuai Ekspektasi Pelatih Putu Gede

- 28 Mei 2022, 10:35 WIB
PSMS
PSMS /Kesuma R/

EDITORNEWS.ID - Setelah mendatangkan sejumlah pemain senior, Arif Suryono dan Supardi, PSMS kini mendatangkan Ichsan Pratama.

Ichsan Pratama merupakan pemain yang juga memperkuat skuat Ayam Kinantan musim lalu.

Kehadiran Ichsan Pratama memenuhi ekspektasi pelatih I Putu Gede yang ingin mempertahankan sejumlah pemain PSMS musim lalu.

Ichsan Pratama pemain terbaik Liga 2 2018 itu pun kini telah bergabung dalam skuat PSMS sejak Kamis, 26 Mei 2022 kemarin.

Baca Juga: Bahas Format dan Regulasi Liga Musim Ini, PSSI Akan Gelar Kongres Biasa 2022 di Bandung

"Pertama, dari awal saya sudah terangkan ke manajemen untuk mempertahankan 50 persen (pemain musim lalu), salah satunya nama Ichsan Pratama," ucap Putu Gede, kepada awak media, usia sesi latihan Jumat 27 Mei sore kemarin.

Kendati meski ada sebagian pemain musim lalu yang lebih memilih bergabung dengan klub lainnya, namun Putu Gede bersyukur Ichsan Pratama tetap bertahan di PSMS dan masuk dalam skemanya.

"Cukup kita sayangkan beberapa pemain (musim lalu) yang lepas. Itu mungkin pilihan mereka, karena mereka lebih memilih (prioritas) main di Liga 1. Jadi kita gak bisa apa-apa, karena merekapun demi karier mereka juga," ucapnya.

"Dengan datangnya Ichsan membantu saya juga karena saya tahu kualitas dia dan saya lihat cocok dengan gaya dan karakter saya," ujarnya melanjutkan.

Baca Juga: Bonus Atlet Indonesia Bikin Atlet Tetangga Melongo, Ternyata Nilainya Bagai Langit dan Bumi

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x