Tak Hanya Diet Saja Ivan Gunawan Blak-blakan Ingin Operasi Payudara

- 14 Oktober 2021, 14:29 WIB
Armand Maulana mengaku heran dengan niat Ivan Gunawan yang ingin menjalani operasi pada payudaranya.
Armand Maulana mengaku heran dengan niat Ivan Gunawan yang ingin menjalani operasi pada payudaranya. /Tangkapan layar YouTube/Armand Maulana

EDITORNEWS - Seperti yang diketahui Ivan Gunawan mendapatkan tantangan dari Deddy Corbuzier dan jika berhasil akan mendapatkan hadiah.

Hadiah tersebut berupa uang sebesar Rp500 juta yang akan diterima Ivan jika Ia berhasil memenuhi tantangan tersebut.

Meski banyak warganet yang mendukung niat Ivan Gunawan untuk melakukan diet namun banyak yang tidak mengetahui alasan dirinya diet.

Hingga saat ini desainer tersebut telah menurunkan 27 kg dari berat badannya yang sebelumnya 185 kg dalam waktu 2 bulan.

Baca Juga: Iis Dahlia Undang Kedua Orangtua Ayu Ting Ting untuk Bongkar Sifat Aslinya

Tak hanya menurunkan berat badan daja Ivan berencana untuk melakukan operasi payudara untuk mengencangkan dadanya yang gelambir usai melakukan diet.

Pengakuan Ivan Gunawan menegnai operasi payudara tersebut terekam dalam YouTube Armand Maulana yang diungah pada Rabu, 13 Oktober 2021.

"Ini dada kalau dilihat udah rata, tadinya ada. Maksud aku kalau pakai baju kan nggak bagus gitu a gak ada te***nya. Aku nggak suka. Jadi, aku mau turunin lagi 20 kg," ucapnya.

"Ini lagi target turunin lagi. Jadi dilihat nih (berat) payudaranya seberapa. Nanti kata dokternya si putingnya ini dinaikin," sambungnya.

Baca Juga: Hobi Mancing Tapi Tak Dapat Ikan?, Jin BTS Punya Lagunya

Mengenai operasi payudara ini tidak termasuk dalam tantangan yang diberikan oleh Deddy Corbuzier ini adalah keinginan dirinya sendiri.

Selain menerima uang Rp500 juta yang direncanakan untuk membayar nazarnya yang belum terpenuhi rupanya Ivan juga termotivasi untuk diet berkaitan dengan mendiang ayahnya.

Yang menderita penyakit gula alias diabetes dan menyebabkan meninggal dunia karena komplikasi penyakit Gula dan Jantung.

“Gue justru start (mulai) diet justru setelah diundang makan temen gue. Dia undang gue makan tepanyaki. Gue makan seperti biasa gue makan. Diajak ke rumah dia ‘Eh cek gula darah yuk’. Ini kenapa abis ngajak gue makan terus ngecek gula darah? Gula darah 300,” beber Ivan Gunawan

“Dan bokap gue meninggal karena diabetes lari ke jantung. Dia itu kemarin seumur hidupnya minum obat gula. Jadi what I'm thinking is I don't want to be him (aku tak ingin seperti dia). Abis itu gue nggak makan nasi, gue nggak minum gula,” tutupnya.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah