Ngertiin Pasangan Dengan Cara Ini, Dijamin Jatuh Cinta Poll Hingga Ke Jenjang Pernikahan !

- 27 November 2022, 15:24 WIB
Ilustrasi Cinta/
Ilustrasi Cinta/ /Pixabay/fotografieLink

EDITORNEWS.ID - Kamu merasa Kisah Cinta apa adanya yang sedang kamu jalani selama ini terasa hambar, atau malah bertengkar terus menerus tanpa henti?.

Memang ada banyak faktor yang menyebabkan hubungan asmara kamu dan dia jauh dari kata indah. 

Namun, satu hal yang pasti penyebab kisah asmara tak seindah kisah romansa di drama korea adalah kamu atau dia tidak bisa saling mengerti satu sama lain.

Bicara soal cinta, mungkin memang tidak pernah ada habisnya. Tentunya, setiap orang memiliki caranya masing-masing untuk mengungkapkan rasa cintanya kepada orang lain.

Baca Juga: Mengenal Enzo Fernandez, Pencetak Gol Termuda untuk Timnas Argentina di Piala Dunia 2022

Cara mengungkapkan rasa cinta ini biasa disebut dengan "Love Language" atau "Bahasa Cinta".

Konsep love language ini dikenalkan oleh Dr. Gary Chapman, seorang penulis buku Five Love Language asal amerika.

Dia membedah lebih lanjut tentang prinsip komunikasi dalam suatu hubungan.

Baca Juga: Jawaban Jin BTS Saat Ada ARMY yang Menyatakan Cintanya, Gak Nyambung Banget

Dari sana, Gary mengenalkan sebuah bahasa cinta yang dapat diaplikasikan ke berbagai jenis hubungan, bisa berupa hubungan romantis, keluarga, sampai pertemanan.

Ada lima bahasa cinta yang perlu kamu ketahui:

1. Words of affirmation

Bahasa cinta yang pertama adalah words of affirmation. Bahasa cinta ini adalah tentang perkataan yang kita dengarkan.

Kalimat-kalimat positif seperti pujian, apresiasi, atau kalimat yang mengekspresikan rasa sayang bisa membuat seseorang yakin bahwa pasangannya benar-benar mencintainya.

Hanya dengan kalimat sederhana bisa membuat hati si dia menjadi berbunga-bunga. Namun jangan salah, orang yang bahasa cinta utamanya words of affirmation ini akan mudah hancur ketika orang yang dia sayang berkata kasar kepadanya.

Baca Juga: Daftar Pemenang MMA Awards 2022, BTS, IVE, hingga Lim Young-woong

Dia akan mengambil kata-kata kasar itu ke dalam hati dan terluka dengan parah.

Jadi jika kamu memiliki pasangan yang bahasa utamanya adalah words of affirmation, berhati-hatilah dalam bertutur kata, karna kata-kata bisa menjadi senjata paling tajam untuknya.

2. Quality time

Bahasa cinta yang kedua adalah quality time. Bahasa cinta ini adalah tentang menikmati waktu bersama.

Yang paling penting adalah fokus terhadap kualitas waktu yang dihabiskan bersama, seperti menghabiskan waktu tanpa gadget saat pergi bersama.

Orang yang memiliki bahasa cinta utamanya quality time akan merasa begitu dicintai ketika dia sedang menghabiskan waktu bersama.

Apapun kegiatannya asal bersama-sama itu sudah lebih dari cukup.

Baca Juga: Bangga! BTS Raih Daesang MMA Awards 2022, Berikut Daftar Pemenangnya

Komunikasi adalah hal yang krusial bagi orang yang memiliki bahasa cinta quality time.

Mulai dari cerita sederhana mengenai hari ini, bercanda bersama, sampai ke pembicaraan yang serius. Harapannya, komunikasi ini dapat menjaga hubungan antara dia dengan pasangan.

3. Receiving gifts

Bahasa cinta yang ketiga adalah receiving gifts. Bahasa cinta ini adalah tentang menerima atau memberi kado.

Love language yang satu ini gak melulu soal memberikan atau menerima kado yang mahal, tapi lebih ke arah makna dari pemberian kado tersebut.

Orang yang memiliki bahasa cinta utamanya receiving gifts akan merasa dicintai, ketika dia diberikan sesuatu yang memiliki makna, apalagi jika ada ketulusan disana.

Sekecil apapun barangnya dia pasti akan sangat menghargai dan merasa dicintai.

Baca Juga: Jelang Usia 30 Tahun, Jin BTS Sudah Punya Rencana untuk Anaknya Nanti

4. Act of service

Bahasa cinta yang keempat adalah act of service. Bahasa cinta ini adalah tentang aksi untuk memberikan yang terbaik.

Mereka yang bahasa cinta utamanya act of service cenderung memberikan perhatian lewat perbuatan.

Misalnya masak untuk orang tercinta, atau antar-jemput untuk orang tercinta meskipun jarak yang ditempuh tidak dekat, apalagi jika harus bermacet-macetan dijalan.

Baca Juga: 5 Cemilan Cocok untuk Temani Nonton Drakor, Pisang Keju hingga Pangsit Ayam

Atau bisa juga mereka senang diberikan perhatian lewat perbuatan sederhana, misalnya dibukakan pintu atau diberikan air mineral.

Orang-orang tipe ini lebih menghargai perilaku dibandingkan hanya sekedar kata-kata.

5. Physical touch

Bahasa cinta yang terakhir adalah physical touch. Bahasa cinta yang satu ini adalah tentang bersentuhan dengan orang yang kita sayang.

Gestur kecil seperti menggenggam tangan atau mengusap rambut sudah bisa membuat mereka yang bahasa cinta utamanya adalah physical touch merasa disayang.

Sebuah pelukan sudah membuat mereka merasa tenang dan dicintai.

Dengan adanya kelima bahasa cinta ini, diharapkan agar orang-orang bisa belajar untuk memahami bahwa setiap manusia memberikan cintanya dengan cara yang berbeda-beda.

Baca Juga: Fanboy V BTS Sukses Sebagai Pemain Drakor Judul Weak Hero Class 1

Dia juga bisa belajar untuk tahu apa yang dia cari dalam sebuah hubungan.

Pada intinya, hal yang paling penting adalah menjaga komunikasi yang baik dengan pasangan dan menanyakan hal apa yang paling dia butuhkan.

Jadi, kamu bisa memberikan bahasa cinta yang tepat untuknya. Sehingga kamu bisa meminimalisir konflik-konflik yang muncul dalam hubungan dan memiliki hubungan yang sehat.***

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x