KONI Jambi Lepas Kontingen Atlet Cabor Bulutangkis Menuju Pra PON Jawa Barat

- 16 Agustus 2023, 16:31 WIB
Atlet Cabor bulu tangkis  Provinsi Jambi
Atlet Cabor bulu tangkis Provinsi Jambi /

EDITORNEWS.ID - Komite Olahraga Nasional Jambi atau KONI Provinsi Jambi resmi melepas kontingen Pra Pekan Olahraga Nasional Indonesia (PON) 2023 untuk bertanding di Provinsi Jawa Barat.

Pelaksanaan pelepas Atlet Bulutangkis tersebut di Aula KONI Provinsi Jambi yang dihadiri langsung oleh Wakil Ketua PBSI Provinsi Jambi Asmardi Ishak dan 14 Atlet Bulutangkis Jambi.

Dalam sambutannya, Budi Setiawan mengatakan, para Atlet harus tetap semangat dan optimis untuk mendapatkan prestasi di Pra PON Bandung Jawa Barat.

"Jaga kesehatan, jangan takut bertanding, selalu ikuti arahan dari Pelatih, semoga pulang membawa prestasi," ujar Budi.

Baca Juga: Timnas Indonesia U23 Berangkat ke Thailand untuk Bertanding di Piala AFF U 23, Cek Disini Nama Pemainnya

Tak hanya itu, Budi Setiawan juga berpesan agar para Atlet supaya menjaga atitute seorang atlet yang baik dalam bertanding dan bisa menjadi atlet yang berprestasi.

"Jangan minder dan tetap fokus untuk bertanding, yang terpenting jaga atitute, semoga atlet yang berangkat hari bisa berangkat ke PON Sumut-Aceh nanti," jelas Budi

Sementara itu, Wakil Ketua PBSI Provinsi Jambi Asmardi Ishak menjelaskan, ada 14 Atlet yang diberangkatkan ke Pra PON di Bandung Jawa Barat, dirinya memohon kepada masyarakat Jambi untuk mendo'akan agar diperjalanan diberikan keselamatan dan pulang membawa prestasi.

"Terimakasih bapak Budi Setiawan yang telah melepas keberangkatan atlet Bulutangkis, mohon do'a nya kepada masyarakat Jambi agar kami diberikan keselamatan dan sukses pertandingan nanti," pungkasnya.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x