Siap Bombardir Vietnam, Jika Timnas Indonesia Ingin Lolos Piala Asia U-20 2023 Harus Penuhi Syarat ini

- 17 September 2022, 09:44 WIB
Jelang Hadapi Vietnam, 2 Syarat Jika Timnas Indonesia Ingin Lolos Piala Asia U-20 2023
Jelang Hadapi Vietnam, 2 Syarat Jika Timnas Indonesia Ingin Lolos Piala Asia U-20 2023 /

Setiap kartu kuning akan mengurangi poin disiplin sebanyak 1 poin, sedangkan kartu merah akan mengurangi 3 poin.

Baca Juga: Selain Kesayangan, Jin BTS Juga Sebut Jungkook adalah Sumber Kebahagiaannya

Indonesia memiliki catatan poin disiplin minus dua (-2) setelah dua pemain dikartu kuning, selagi Vietnam memiliki catatan minus tiga (-3).

Syarat Indonesia untuk meraih tiket ke babak putaran final Piala Asia U-20 tentu saja yang pertama adalah dengan mengalahkan Vietnam.

Pertandingan penentu ini akan dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Minggu 18 September 2022 pukul 20.00 WIB.

Namun, situasi akan berbeda jika pertandingan berakhir seri.

Sebab, AFC memperhitungkan head-to-head pertandingan langsung sebagai syarat tiebreaker utama di ajang ini.

Mengingat hasil imbang tidak akan menyelesaikan permasalahan head-to-head di grup, maka syarat selisih gol di keseluruhan laga juga akan diperhitungkan.

Dan karena Indonesia dan Vietnam meraih kemenangan atas Timor Leste dan Hong Kong dengan skor sama, yaitu 4-0 dan 5-1, maka ini juga tidak akan menyelesaikan masalah.

Baca Juga: V BTS Hiraukan Rumor Dating dengan Jennie Blackpink, Malah Debut Tato Persahabatan

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah