Perjalanan Karier Markis Kido, Sang Legenda Bulu Tangkis yang Mengharumkan Nama Indonesia

- 15 Juni 2021, 10:12 WIB
Markis Kido
Markis Kido /

EDITORNEWS – Kabar duka menyelimuti dunia bulu tangkis Indonesia atas meninggalnya Markis Kido, legenda ganda putra Indonesia.

Kabar tersebut disampaikan melalui akun twitter @INABadminton pada Senin, 14 Juni 2021.

Markis Kido lahir di Jakarta, 11 Agustus 1984 dan meninggal di Tangerang, 14 Juni 2021 pada umur 36 tahun.

Markis Kido adalah kakak kandung dari Bona Septano dan Pia Zebadiah Bernadet yang juga termasuk dalam pelatnas (pemusatan latihan nasional) Cipayung.

Baca Juga: Museum Olahraga Nasional Peringati Hari Ulang Tahun ke 32, Berikut Sejarahnya

Awal perjalanan karier Markis Kido sebagai pebulu tangkis nasional dimulai dengan bergabungnya bersama klub Jaya Raya Jakarta.

Kemudian Markis akhirnya masuk dalam pelatnas Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

Bakat Markis Kido mulai tercium sejak tahun 2000 ketika meraih dua medali perunggu di Kejuaraan Junior Asia bersama pasangannya, Riak Sukmawan.

Selain itu, Markis juga berpasangan di nomor ganda campuran bersama Liliyana Natsir.

Markis Kido menjadi bagian tim Indonesia dalam kategori beregu putra di ajang SEA Games Vietnam pada tahun 2003.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x