Street Race Ancol Digelar Januari 2022, Polda Metro Jaya Optimis Balap Liar Akan Berkurang

- 23 Desember 2021, 09:18 WIB
Ilustrasi pembalap liar.
Ilustrasi pembalap liar. /PIXABAY/Anestiev

EDITORNEWS.ID - Belum lama ini Polda Metro bersama perwakilan komunitas balap menggelar pertemuan untuk menyepakati kegiatan street race.

Kegiatan ini akan dilaksanakan dikawasan Ancol, Jakarta Utara, pada 15 Januari 2022 mendatang.

Meski telah memberikan lampu hijau kepada komunitas balap tersebut tetap saja Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mempunyai harapan.

Sambodo berharap dengan adanya ajang pacuan motor ini dapat mengurangi bahkan menghilangkan kebiasaan balap liar di Jakarta.

Baca Juga: Danpuspom AU Tegaskan Dua Prajurit TNI yang Bantu Kaburnya Rachel Vennya Akan Ditindak Sesuai Ketentuan

"Tujuan utama atau goalsnya adalah kita berupaya dengan event seperti ini dan menyiapkan lokasi mereka untuk melaksanakan latihan ini bisa menghilangkan dan meminimalisir pelaksanaan balap liar di jalan," ujar Sambodo Rabu, 22 Desember 2021.

Tak sampai disitu saja kegiatan ini juga diharapkan dapat melahirkan generasi muda khususnya para pembalap yang memiliki kemampuan diatas rata-rata.

Sekaligus juga menekan angka gangguan ketertiban maupun aksi tawuran yang biasa terjadi di Jakarta.

"Sehingga siapa tahu di antara para pembalap ini bisa menjadi talent yang bisa membawa nama Indonesia di kancah internasional," ujarnya.

Baca Juga: Seorang Wanita Indigo Ramal Akhir Tahun 2021 Akan Dilanda Banjir Besar

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah