Mengenal Chris Rock, Komedian yang Ditampar Will Smith di Oscar 2022 Karena Menghina Istrinya

- 30 Maret 2022, 08:56 WIB
Potret Chris Rock dalam Piala Oscar 2022
Potret Chris Rock dalam Piala Oscar 2022 /Lamtiur Indah Sari/

EDITORNEWS.ID - Will Smith dan Chris Rock menjadi topik perbincangan hangat di beberapa media sosial sejak peristiwa yang terjadi dalam acara penghargaan oscar 2022.

Will Smith saat itu dengan sontak menampar Chris Rock karena menjadikan Jada, istrinya sebagai bahan bercanda.

Reaksi Will Smith tersebut menarik perhatian warganet, dan tingkah laku sang komedian, Chris Rock juga menjadi sorotan masyarakat.

Menyadur dari beberapa sumber, ternyata Chris Rock mempunyai masa lalu yang sulit ketika masih kecil.

Baca Juga: Viral, Will Smith Tampar Chris Rock di Panggung Oscar Karena Tidak Terima Istri Dijadikan Bahan Bercanda

Chris yang memiliki seorang ayah yang bekerja sebagai sopir truk dan seorang ibu yang bekerja sebagai guru dan pekerja sosial disabilitas tersebut pernah mengalami diskriminasi karena warna kulit yang di miliki nya, dan pernah mengalami pemisahan bus sekolah antara kulit hitam dan kulit putih.

Ia juga dikabarkan pernah memutuskan untuk tidak melanjutkan sekolah dan memilih bekerja serabutan karena tidak tahan atas diskriminasi yang di alami nya.

Karier Chris Rock sebagai seorang komedian berawal saat dirinya masih berusia 19 tahun dan mengikuti acara "Catch a Rising Star".

Setelah itu, ia pernah mendapatkan peran minor di dalam film yang berjudul "I’m Gonna Git You Sucka" dan "Miami Vice".

Baca Juga: Belajar Pantang Menyerah dari Chris Gardner, Tunawisma yang Jadi Miliarder. Kisah Nyata film ' the pursuit of

Pada saat Chris Rock melakukan stand up comedy dari satu tempat ke tempat yang lain, ia ditemukan oleh seorang aktor ternama yang bernama Eddie Murphy dan pada tahun 1987 Chris Rock sukses mendapatkan perannya dalam sebuah film yang berjudul "Hill Cop II".

Chris Rock merupakan salah seorang komedian dengan banyak prestasi.

Salah satu pencapaian terbaik yang pernah ia raih adalah berhasil memenangkan sebanyak tiga kali penghargaan dalam Grammy Awards untuk kategori "Best Comedy Album" pada tahun 1998, tahun 2000 - 2006, dan bahkan satu album komedi lain yang rilis pada tahun 2019 berhasil masuk dalam nominasi.

Baca Juga: Chris Gardner Menginspirasi, Intip Rekomendasi Film Tentang Bisnis yang Dapat Membakar Semangat Mu

Selain itu, beberapa sumber menyebutkan bahwa Chris Rock ternyata juga merupakan aktor teater yang memiliki banyak penghargaan, salah satu nya pada tahun 2004, Chris Rock dinobatkan sebagai orang paling lucu di Amerika Serikat oleh Entertainment Weekly atau EW.***

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah