Kabar Bahagia Sekaligus Duka Datang Dari Grup Boy Band Asal Korea Selatan BIGBANG

- 8 Februari 2022, 11:17 WIB
BIGBANG
BIGBANG /

EDITORNEWS.ID – Grup boy band asal Korea Selatan BIGBANG akan kembali ke kancah K-pop musim semi ini setelah empat tahun absen karena tugas wajib militer yang harus ditunaikan para anggota.

Hal ini diketahui sebagaimana yang telah diberitakan oleh agensi manajemen grup tersebut, yakni pada hari senin.

Rasanya tidak jarang orang yang tidak mengenal boy band ini. Grup musik yang sempat menghebohkan jagat hiburan dengan lagu-lagu yang dibawakannya.

Lebih dari itu, tercatat BINGBANG banyak menoreh penghargaan bahkan di kancah internasional.

Baca Juga: Sedih, Jin BTS Curhat Tidak Bisa Wujudkan Satu Keinganan Terbesar Mamanya Ini

Dikabarkan pula, "BIGBANG akan merilis lagu terbarunya pada kesempatan di musim semi mendatang," kata YG Entertainment dalam siaran pers".

Dia menambahkan bahwa Grup ini telah menyelesaikan rekaman untuk lagu baru dan akan merekam video musik untuk lagu tersebut.

Namun sayang, belum ada kabar pasti tentang tanggal kembalinya grup dan judul lagu baru BIGBANG. Padahal mereka sangat dinanti penggemarnya.

Dikenal sejak awal memulai debutnya pada tahun 2006 sebagai grup beranggotakan lima orang.

BIGBANG telah merilis sejumlah lagu hit, seperti "Lies," "Last Farewell," "Fantastic Baby" dan "Bang Bang Bang," berdiri di garis depan Asia bahkan booming di musik pop Korea.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x