Cerita IU Soal Perjuangannya Beli Tiket Konsernya Sendiri, Ternyata Sesulit Itu

- 2 Agustus 2021, 16:53 WIB
IU artis Korea
IU artis Korea /

EDITORNEWS - Kabar soal tur IU pada 2019 lalu termasuk momen menggemparkan dan banyak dinanti penggemar.

Penyanyi solo nasional Korea Selatan satu ini, berhasil membuat banyak pihak bekerja keras untuk konsernya.

Bukan hanya, IU dan para staf tapi juga penggemar di seluruh dunia. Semuanya antusias dan melakukan usaha terbaik mereka bisa demi konser tersebut.

Dilansir Editornews dari situs Koreaboo, saat pengumuman penjualan tiket di Seoul dibuka, persaingan untuk tiket tersebut dimulai.

Baca Juga: 8 Hal Seputar Korea Selatan yang Sering Bikin Iri, Yuk Simak

Pada 24 Oktober 2019, tiket konser IU di Seoul para penggemar mulai menunjukkan keseriusannya.

IU sebagai penampil utama dalam konser tersebut pun merasa kesulitan mendapatkan tiketnya sendiri.

Perjuangan IU mendapatakn tiket konser POEM ia bagikan di kanal YouTube miliknya.

Melalui kanal tersebut, IU mengaku sangat gugup karena ini tiket konser pertama yang ia beli. Meski sudah menyiapkan diri dengan baik, kegugupan itu tetap muncul.

Saat jam pemesanan tiket online telah tiba, IU mengaku kesulitan mencari jendela pencariannya.

Baca Juga: Wajah Tampan Jungkook Terpampang di Jalanan Sekitar Gedung HYBE Jelang Sebulan Perayaan Ultahnya

IU mengaku ia bahkan harus me-refresh beberapa kali untuk memastikan halaman untuk tiket konsernya bisa diakses.

"Tidak ada jendela yang muncul!Refresh! Refresh! Kau bilang aku bisa membeli tiket ketika itu jam 8," ujar IU yang dilansir Editornews dari situs Koreaboo.

Setelah beberapa menit berjuang mendapatkan akses masuk, IU akhirnya mendarat di wishlist konser, tepatnya di angka 30.000 an.

Angka tersebut bahkan masih terus bergerak hingga 50,000 antrian.

Melihat sulitnya masuk wishlist, IU tetap menunggu bisakah ia mendapatkan tiketnya sendiri, setidaknya satu jam setelah namanya terdaftar di antrian.

Baca Juga: Kesal Lihat Atta yang Kepo dengan Penampilan Millen Cyrus, Aurel Hermansyah Sampai Berani Jambak Rambutnya

Karena ini merupakan pengalaman pertama IU membeli tiket konser, ia merasa terkejut dengan kerja keras penggemar yang setia menunggu kesempatannya mendapatkan tiket.

Bahkan IU merasa sangat terkejut dengan kehadiran hampir 50.000 orang yang setia menunggunya.

Persaingan mendapatkan tiket konser memang sesulit itu.Hanya orang dengan tekad kuat lah yang mampu bersabar dan mendapatkannya.

Perjuangan IU mendapatkan tiket konsernya sendiri berakhir dengan hasil yang kurang memuaskan.

Baca Juga: Tak Ingin Asistennya Berhenti, Ashanti: Udah Kamu tuh Mikir Akhirat Aja

Ia lebih memilih mundur dan pulang ke rumah.

IU sadar UAENA sangat kompetitif dan gigih untuk urusan satu ini.

"Aku ingin pulang. Aku akan pulang sekarang. Aku tidak bisa pergi ke konser IU tahun ini," ujar IU mengakhiri perjuangan mendapatkan tiketnya.***

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah